Viva Yoga Mauladi: PAN Tidak Baper dengan Hasil Survei

Jum'at, 02 April 2021 - 22:33 WIB
"Lha, lalu para caleg dari partai politik lain saat kampanye pemilu apakah tidur? Hehehe... Kan sama-sama bergerak berkompetisi mencari suara di dapil," katanya.

Menurut Yoga, beberapa kali 'hasil survei aneh untuk PAN' ditanyakan kepada surveyor, tetapi mereka tidak dapat memberi penjelasan secara scientific dan ilmiah.



"Untuk itu, apa pun hasil survei yang dilakukan oleh lembaga survei tersebut tetap akan menjadi cermin evaluasi diri, sebagai input data bagi PAN untuk memperkaya informasi dalam membuat perencanaan strategis pemenangan Pemilu 2024."

Yoga mengatakan, PAN secara rutin dan berkala telah melakukan survei yang dilakukan oleh lembaga survei independen untuk mengetahui elektabilitas, prioritas program, dan variabel lain yang dibutuhkan PAN. "Dan hasil survei internal tersebut memang berbeda dengan rilis yang dilakukan oleh beberapa lembaga survei sejak tahun 2004 sampai sekarang."

Untuk diketahui, dalam Temuan Survei Nasional 28 Februari-8 Maret 2021 yang dirilis Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC), elektabilitas PAN 2,5 persen atau berada di urutan kesembilan alias paling buncit di antara sembilan parpol parlemen.
(zik)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More