Menlu Retno: Indonesia Terus Aktif Berkontribusi untuk Kawasan dan Global
Selasa, 09 Januari 2024 - 09:57 WIB
Selama sepuluh tahun terakhir, politik luar negeri Indonesia terus dijalankan dengan berlandaskan pada spirit KAA. Diplomasi Indonesia dijalankan untuk memberi manfaat konkret bagi rakyat, membela kepentingan negara-negara berkembang dan berkontribusi bagi perdamaian serta keamanan dunia, termasuk untuk membela hak-hak Palestina, satu-satunya negara peserta KAA yang belum merdeka.
Selain itu, dalam satu dasawarsa terakhir, Indonesia telah berhasil menunjukkan kepemimpinan yang kokoh. Hal ini antara lain ditunjukkan saat Indonesia memegang Presidensi G20 dan Keketuaan ASEAN. Di dua forum tersebut, Indonesia berhasil menunjukkan kepemimpinan yang mampu menavigasi rivalitas geopolitik, menjembatani perbedaan, dan leading by example.
PPTM merupakan bentuk akuntabilitas dan transparansi kerja Kementerian Luar Negeri yang dilakukan setiap tahun. PPTM menjadi momentum penting setiap awal tahun yang disampaikan Menteri Luar Negeri tentang capaian diplomasi Indonesia selama satu tahun dan apa saja prioritas kebijakan luar negeri Indonesia pada satu tahun mendatang.
Melalui PPTM ini, masyarakat dapat mempelajari lebih lanjut kebijakan luar negeri Indonesia dan pelaksanaan diplomasi maupun pengembangan hubungan kerja sama internasional.
Selain penyampaian capaian dan kebijakan diplomasi Indonesia, dam PPTM tersebut, Kementerian Luar Negeri menganugerahkan Adam Malik Awards (AMA) kepada insan media dan jurnalis sebagai bentuk dukungan dan kerja sama dalam menyajikan informasi yang edukatif, informatif, faktual,serta berimbang mengenai diplomasi dan politik luar negeri Indonesia kepada masyarakat luas.
Selain itu, Kementerian Luar Negeri juga menganugerahkan Social Media Awards (SMA) bagi Perwakilan RI di Luar Negeri sebagai apresiasi atas upaya perwakilan dan kepala perwakilan dalam diseminasi informasi kepada publik, khususnya di negara akreditasi, melalui platform media sosial.
Selain itu, dalam satu dasawarsa terakhir, Indonesia telah berhasil menunjukkan kepemimpinan yang kokoh. Hal ini antara lain ditunjukkan saat Indonesia memegang Presidensi G20 dan Keketuaan ASEAN. Di dua forum tersebut, Indonesia berhasil menunjukkan kepemimpinan yang mampu menavigasi rivalitas geopolitik, menjembatani perbedaan, dan leading by example.
PPTM merupakan bentuk akuntabilitas dan transparansi kerja Kementerian Luar Negeri yang dilakukan setiap tahun. PPTM menjadi momentum penting setiap awal tahun yang disampaikan Menteri Luar Negeri tentang capaian diplomasi Indonesia selama satu tahun dan apa saja prioritas kebijakan luar negeri Indonesia pada satu tahun mendatang.
Melalui PPTM ini, masyarakat dapat mempelajari lebih lanjut kebijakan luar negeri Indonesia dan pelaksanaan diplomasi maupun pengembangan hubungan kerja sama internasional.
Selain penyampaian capaian dan kebijakan diplomasi Indonesia, dam PPTM tersebut, Kementerian Luar Negeri menganugerahkan Adam Malik Awards (AMA) kepada insan media dan jurnalis sebagai bentuk dukungan dan kerja sama dalam menyajikan informasi yang edukatif, informatif, faktual,serta berimbang mengenai diplomasi dan politik luar negeri Indonesia kepada masyarakat luas.
Selain itu, Kementerian Luar Negeri juga menganugerahkan Social Media Awards (SMA) bagi Perwakilan RI di Luar Negeri sebagai apresiasi atas upaya perwakilan dan kepala perwakilan dalam diseminasi informasi kepada publik, khususnya di negara akreditasi, melalui platform media sosial.
(skr)
tulis komentar anda