4 Partai Politik yang Jadi Idaman Warga Nahdlatul Ulama, Apa Saja?

Kamis, 07 September 2023 - 13:53 WIB
Ada sejumlah partai politik yang kini menjadi idaman warga Nahdlatul Ulama (NU). Foto/Dok. SINDOnews
JAKARTA - Terdapat sejumlah partai politik yang kini menjadi idaman warga Nahdlatul Ulama (NU). Hal ini menunjukkan bahwa NU memiliki pengaruh yang besar dalam politik Indonesia.

Nahdlatul Ulama (NU) merupakan organisasi Islam terbesar di Indonesia yang memiliki anggota sekitar 40 juta orang. NU juga dikenal sebagai organisasi yang moderat dan toleran terhadap perbedaan agama, etnis, dan budaya.

Perlu diketahui, jika anggota dari organisasi NU ternyata terbagi menjadi beberapa partai politik ketika Pemilihan Umum (Pemilu) tiba.

Berdasarkan hasil riset LSI Denny JA pada Agustus 2023, ada empat partai politik yang menjadi idaman warga NU. Hal tersebut diungkapkan pendiri Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA dalam video yang diunggah di akun media sosial resminya, DennyJA_World, Senin (4/9/2023).

Partai Politik Idaman Warga Nahdlatul Ulama





1. PDIP



Menurut survei LSI Denny JA pada Agustus 2023, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menjadi partai politik yang meraih elektabilitas tertinggi di kalangan pemilih Nahdlatul Ulama (NU), yakni 21,9%.



PDIP menjadi partai politik yang paling diminati oleh pemilih NU karena memiliki sejarah panjang dalam memperjuangkan kepentingan rakyat dan konsisten dalam mengusung ideologi nasionalis-religius.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More