Syarat Koalisi Perubahan Maju Pilpres 2024 Terpenuhi, Kenapa Ajak Golkar?

Jum'at, 10 Februari 2023 - 09:36 WIB
Putri Melayu Membawa Nampan

Nampan berisi bunga hiasan

Jika belum tentukan pilihan

Ayo gabung untuk perubahan



Berdasarkan pantauan di lokasi, kedatangan rombongan PKS dipimpin Sekjen PKS Aboe Bakar Alhabsyi didampingi Ketua DPP PKS Al Muzzamil Yusuf, Juru Bicara PKS Ahmad Mabruri dan Pipin Sopian. Kedatangan jajaran PKS disambut oleh Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia Tandjung serta Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Firman Soebagyo dan Nurul Arifin.

Sebelum menemui Airlangga, para petinggi PKS melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh pada Jumat (3/2/2023). Adapun sejumlah petinggi PKS yang menyambangi Nasdem Tower, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat tersebut di antaranya Wakil Ketua Majelis Syura Sohibul Iman, Sekretaris Jenderal Habib Aboe Bakar Al Habsyi, dan Ketua DPP Almuzzammil Yusuf.

Kedatangan mereka tidak disambut oleh Paloh. Presiden PKS Ahmad Syaikhu juga tidak ikut dalam rombongan menemui Paloh. Sebelum pertemuan tersebut, Paloh menemui Airlangga di Kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Rabu (1/2/2023).

Dalam konferensi pers usai pertemuan itu, Paloh berbicara mengenai peta politik Pilpres 2024. "Apakah perlu akan mungkin bergabung dengan KIB (Koalisi Indonesia Bersatu, red)? Ya sama-sama mungkin. Mungkin KIB juga bergabung dengan Nasdem kan. Jadi probability, kemungkinan itu masih terbuka," kata Paloh.
(rca)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More