Kejagung Jadwalkan Pemeriksaan Menkominfo Johnny G Plate Pukul 10.00 WIB

Rabu, 08 Februari 2023 - 23:57 WIB
Kejagung menjadwalkan pemeriksaan terhadap Menkominfo Johnny G Plate pada Kamis (9/2/2023) pagi.Foto/SINDOnews/Dok
JAKARTA - Kejaksaan Agung ( Kejagung ) menjadwalkan pemeriksaan terhadap Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate pada Kamis (9/2/2023) pagi. Johnny Plate akan diperiksa dalam kasus dugaan korupsi penyediaan menara base transceiver station (BTS) 4G dan infrastuktur pendukung 2,3,4, dan 5 Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo).

"Jadwal pemanggilan Menkominfo pukul 10.00 WIB," ungkap Direktur Penyidikan (Dirdik) Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus), Kuntadi saat ditemui di kantornya, Jakarta Selatan, Rabu (8/2/2023).

Kuntadi belum dapat memastikan apakah Johnny G Plate akan memenuhi panggilan penyidik tersebut."Nanti tanyakan kepada Kapuspenkum Ketut Sumedana. Besok saja, keterangannya Pak Kapuspen," ujarnya.



Sebelumnya, Menteri Kominfo Johnny G Plate memastikan akan memenuhi panggilan pemeriksaan kasus dugaan korupsi oleh Kejagung besok. Baca: Kejagung Akan Dalami Dugaan Keterlibatan Menkominfo di Kasus BAKTI Kominfo

Johnny akan dimintai keterangan terkait kasus dugaan korupsi penyediaan menara base transceiver station (BTS) 4G dan infrastuktur pendukung 2,3,4 dan 5 Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI) Kominfo.

Johnny menyampaikan, saat ini tengah berada di Medan, Sumatera Utara. Keberadaan Jhonny di sana, untuk peringatan Hari Pers Nasional 2023. "Saya sedang di Medan mengikuti Hari Pers Nasional 2023, hari ini dan besok," tutur Johnny saat dihubungi, Rabu (8/2/2023).

Artinya, jadwal kegiatan Johnny di Medan bentrok dengan panggilan pemeriksaan oleh Kejagung. Akan tetapi, Sekretaris Jenderal Partai NasDem ini memgklaim bakal memenuhi panggilan pemeriksaan tersebut.

"Jika dibutuhkan keterangan maka akan hadir pada jadwal yang sesuai," ucap Johnny.
(hab)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More