Penggeledahan di Palembang, KPK Sita Air Soft Gun

Jum'at, 27 Juni 2014 - 18:28 WIB
Penggeledahan di Palembang,...
Penggeledahan di Palembang, KPK Sita Air Soft Gun
A A A
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyita dua buah air soft gun dari rumah seorang pengusaha di Palembang, Muhammad Syarief Abu Bakar. Penggeledahan dilakukan terkait dugaan suap sengketa pemilukada di Mahkamah Konstitusi (MK).

Kasus tersebut diduga melibatkan Wali Kota Palembang Romi Herton. Seperti diketahui, Romi dan istrinya Masytoh sudah berstatus tersangka.

"Disita dua air soft gun," kata Juru Bicara KPK Johan Budi melalui pesan singkat kepada wartawan, Jumat (27/6/2014).

Johan menjelaskan, air soft gun sudah diserahkan kepada pihak kepolisian. Pasalnya, tidak ada kaitan dengan perkara yang tengah disidik oleh KPK.

Dari penggeledahan yang dimulai Rabu hingga hari Kamis tersebut, KPK juga menemukan peluru asli di lokasi penggeledahan. "Jadi ini tidak berkaitan dengan perkara," tutur Johan.

Dalam kesempatan itu, tim penyidik KPK juga menyita sejumlah dokumen dari kantor dan kediaman Abu Bakar. Romi Herton dan istrinya Masyito sudah dicegah untuk tidak bepergian ke luar negeri. Pencegahan dilakukan demi kepentingan penyidikan yang saat ini tengah berlangsung.
(kri)
Berita Terkait
Gugatan Jaksa Dipecat...
Gugatan Jaksa Dipecat Karena Korupsi Ditolak Mahkamah Konstitusi
Perbedaan Mahkamah Konstitusi...
Perbedaan Mahkamah Konstitusi dan Mahkamah Agung
Menjaga Martabat Mahkamah...
Menjaga Martabat Mahkamah Konstitusi
Mahkamah Konstitusi...
Mahkamah Konstitusi Kembali Diuji
Pisah Sambut Hakim Mahkamah...
Pisah Sambut Hakim Mahkamah Konstitusi
Menimbang Mahkamah Konstitusi...
Menimbang Mahkamah Konstitusi Hari Ini
Berita Terkini
Konstruksi Perkara OTT...
Konstruksi Perkara OTT KPK Dugaan Suap Proyek Dinas PUPR OKU
29 menit yang lalu
Kronologi OTT 3 Anggota...
Kronologi OTT 3 Anggota DPRD OKU dan Kepala Dinas, Uang Rp2,6 Miliar hingga Fortuner Diamankan
1 jam yang lalu
Antisipasi Penumpukan...
Antisipasi Penumpukan di Rest Area, Menag Imbau Semua Masjid Dilewati Pemudik Dibuka 24 Jam
1 jam yang lalu
Ramadan 1446 H, BSI...
Ramadan 1446 H, BSI Beri Santunan untuk 4.444 Anak Yatim Dhuafa
1 jam yang lalu
Ekoteologi dan Puasa...
Ekoteologi dan Puasa Ramadan
1 jam yang lalu
Polemik RUU TNI, Ini...
Polemik RUU TNI, Ini Kekhawatiran Wasekjen PB HMI jika Disahkan
1 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved