Deddy Mizwar minta publik tak golput
A
A
A
Sindonews.com - Wakil Gubernur Jawa Barat, Deddy Mizwar, meminta publik benar-benar menggunakan hak pilihnya besok. Yang terpenting, publik jangan sampai golput.
"Golput itu bukan solusi," kata Deddy saat ditemui Gedung Sate, Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa (8/4/2014).
Ia berharap, publik jeli untuk menentukan orang yang akan dicoblosnya di TPS nanti. Ia pun berharap pelaksanaan pemilu berjalan jujur, adil, langsung, umum, bebas, dan rahasia.
"Azas itu harus dijaga supaya tidak ada intervensi dari pihak manapun, juga tidak ada tekanan politik terhadap masyarakat. Ada kebebasan untuk memilih siapapun," jelasnya.
Untuk menggunakan hak pilih, Deddy memberikan tipsnya. Jika tidak tahu caleg mana yang dipilih, ia menyarankan mencoblos partainya. "Kalau enggak tahu orangnya, ya kira-kira partai mana yang bisa mewakili aspirasi," ucapnya.
Deddy menambahkan, menggunakan hak pilih adalah bagian dari upaya untuk membangun bangsa. "Ini sebagai kontribusi untuk membangun negeri tercinta ini," tandasnya.
Sementara soal pencoblosannya, Deddy akan menggunakan hak pilihnya di Bekasi, tepatnya di sekitar tempat tinggal pribadinya. "Saya terdaftar dalam DPT di Bekasi," ungkapnya.
Ia pun akan pulang ke Bekasi secepatnya. Sehingga besok ia bisa menggunakan hak pilihnya di sana.
"Golput itu bukan solusi," kata Deddy saat ditemui Gedung Sate, Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa (8/4/2014).
Ia berharap, publik jeli untuk menentukan orang yang akan dicoblosnya di TPS nanti. Ia pun berharap pelaksanaan pemilu berjalan jujur, adil, langsung, umum, bebas, dan rahasia.
"Azas itu harus dijaga supaya tidak ada intervensi dari pihak manapun, juga tidak ada tekanan politik terhadap masyarakat. Ada kebebasan untuk memilih siapapun," jelasnya.
Untuk menggunakan hak pilih, Deddy memberikan tipsnya. Jika tidak tahu caleg mana yang dipilih, ia menyarankan mencoblos partainya. "Kalau enggak tahu orangnya, ya kira-kira partai mana yang bisa mewakili aspirasi," ucapnya.
Deddy menambahkan, menggunakan hak pilih adalah bagian dari upaya untuk membangun bangsa. "Ini sebagai kontribusi untuk membangun negeri tercinta ini," tandasnya.
Sementara soal pencoblosannya, Deddy akan menggunakan hak pilihnya di Bekasi, tepatnya di sekitar tempat tinggal pribadinya. "Saya terdaftar dalam DPT di Bekasi," ungkapnya.
Ia pun akan pulang ke Bekasi secepatnya. Sehingga besok ia bisa menggunakan hak pilihnya di sana.
(lns)