Koalisi, salah satu cara perkuat kekuasaan
A
A
A
Sindonews.com - Meski sesama partai besar saling menggalang kekuatan, namun partai politik (parpol) kecil diyakini tetap bisa menikmati kekuasaan setelah Pemilihan Umum (Pemilu) 2014.
"Iya, free rider, turut menikmati kekuasaan," kata pengamat politik Toto Sugiarto, saat berbincang dengan Sindonews, Rabu 5 Februari 2014.
Toto menilai, dalam dunia politik wajar bila sesama partai besar bersatu untuk bisa sejalan memenangkan setiap pesta demokrasi dan mendapatkan kekuasaan.
"Perkembangan yang wajar menjelang pemilu, di mana diprediksi kekuasaan akan berubah. Semua partai yang semuanya hanya mengejar kekuasaan, sedang berusaha untuk duduk di kekuasaan," tegasnya.
Menurutnya, langkah itu merupakan pilihan paling tepat bila mereka ingin menikmati kekuasaan dengan menggandeng kekuatan dari sama-sama partai besar.
"Jika berkoalisi dengan partai besar, kekuatannya akan besar. Apalagi jika bisa berkoalisi dengan pemenang pemilu, pasti bisa masuk ke kekuasaan," tuntasnya.
"Iya, free rider, turut menikmati kekuasaan," kata pengamat politik Toto Sugiarto, saat berbincang dengan Sindonews, Rabu 5 Februari 2014.
Toto menilai, dalam dunia politik wajar bila sesama partai besar bersatu untuk bisa sejalan memenangkan setiap pesta demokrasi dan mendapatkan kekuasaan.
"Perkembangan yang wajar menjelang pemilu, di mana diprediksi kekuasaan akan berubah. Semua partai yang semuanya hanya mengejar kekuasaan, sedang berusaha untuk duduk di kekuasaan," tegasnya.
Menurutnya, langkah itu merupakan pilihan paling tepat bila mereka ingin menikmati kekuasaan dengan menggandeng kekuatan dari sama-sama partai besar.
"Jika berkoalisi dengan partai besar, kekuatannya akan besar. Apalagi jika bisa berkoalisi dengan pemenang pemilu, pasti bisa masuk ke kekuasaan," tuntasnya.
(maf)