Suryadharma ragukan Konvensi Rakyat

Selasa, 12 November 2013 - 22:20 WIB
Suryadharma ragukan Konvensi Rakyat
Suryadharma ragukan Konvensi Rakyat
A A A
Sindonews.com - Ketua Umum PPP Suryadharma Alie (SDA) ikut angkat bicara mengenai Konvensi Rakyat Calon Presiden (Capres) 2014.

Dia meragukan konvensi yang digagas oleh tokoh masyarakat, rohaniawan, akademisi, tokoh perempuan dan budayawan tersebut.

"Agak susah menanggapinya, karena konvensi (rakyat) yang digagas itu di luar sistem mungkin yang diperlukan itu hanya bentuk opini bukan konvensi secara hakiki. Konvensi hakiki yaitu rekrutmen pemimpin masa depan dengan cara yang tepat," ujar Menteri Agama (Menag) ini di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Selasa (12/11/2013).

Maka dari itu, dia mengaku ragu, jika konvensi rakyet tersebut nantinya mampu menghasilkan seorang capres untuk bertarung di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014.

"Kasihan juga yang ikut mau pakai kendaraan apa karena Undang-Undangnya tidak ada capres independen, harus pakai kendaraan politik. Nanti kalau saya sebut cari sensasi, berlebihan ya jadi jangan buang-buang energi," pungkasnya.

Berita terkait:
Indonesia butuh pemimpin yang bisa redam masalah.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0974 seconds (0.1#10.140)
pixels