Penggeledahan di MK tak dipimpin Novel Baswedan
A
A
A
Sindonews.com - Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini melakukan pengeledahan di ruang kerja Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Akil Mochtar, yang ada di lantai 15 Gedung MK.
Penyidik yang jumlahnya diperkirakan mencapai 20 orang itu, tiba sekira pukul 16.40 WIB ke Gedung MK. Dalam rombongan itu, tidak terlihat pimpinan Satuan Tugas (Satgas) Novel Baswedan yang semalam ikut menyegel dua ruangan Akil Mochtar.
Dari pantauan di lapangan, para penyidik itu menggunakan perlengkapan seperti rompi berwarna krem dipadu dengan putih yang bertuliskan KPK serta lambangnya, masker mulut berwarna hijau dan beberapa peralatan lain yang diperlukan dalam pengeledahan.
Selain itu, mereka juga nampak membawa beberapa kardus yang di antaranya diduga adalah sebuah printer berukuran kecil. Tak hanya itu, mereka juga membawa sebuah kardus yang berisi air mineral botolan. Saat ini, para penyidik sedang memasuki ruang pertemuan Akil Mochtar.
Mereka pun mendapatkan pengawalan dari petugas MK saat mempersiapkan diri melakukan pengeledahan. Melalui ruang pertemuan tersebut, mereka pun mulai memasuki dua ruangan yang disegel oleh penyidik tadi malam.
Baca juga berita terkait, Akil Mochtar resmi jadi tersangka.
Penyidik yang jumlahnya diperkirakan mencapai 20 orang itu, tiba sekira pukul 16.40 WIB ke Gedung MK. Dalam rombongan itu, tidak terlihat pimpinan Satuan Tugas (Satgas) Novel Baswedan yang semalam ikut menyegel dua ruangan Akil Mochtar.
Dari pantauan di lapangan, para penyidik itu menggunakan perlengkapan seperti rompi berwarna krem dipadu dengan putih yang bertuliskan KPK serta lambangnya, masker mulut berwarna hijau dan beberapa peralatan lain yang diperlukan dalam pengeledahan.
Selain itu, mereka juga nampak membawa beberapa kardus yang di antaranya diduga adalah sebuah printer berukuran kecil. Tak hanya itu, mereka juga membawa sebuah kardus yang berisi air mineral botolan. Saat ini, para penyidik sedang memasuki ruang pertemuan Akil Mochtar.
Mereka pun mendapatkan pengawalan dari petugas MK saat mempersiapkan diri melakukan pengeledahan. Melalui ruang pertemuan tersebut, mereka pun mulai memasuki dua ruangan yang disegel oleh penyidik tadi malam.
Baca juga berita terkait, Akil Mochtar resmi jadi tersangka.
(maf)