Tindakan indispliner jaksa meningkat drastis

Jum'at, 08 Maret 2013 - 18:09 WIB
Tindakan indispliner...
Tindakan indispliner jaksa meningkat drastis
A A A
Sindonews.com - Jaksa Muda Pengawasan Kejaksaan Agung (Jamwas Kejagung) Marwan Effendi menyatakan saat ini pegawai kejaksaan di seluruh Indoneisa yang melanggar disiplin dan hukum meningkat drastis.

Hal itu membuktikan kinerja jaksa di tingkat Kejari harus dibenahi lagi sehingga tidak ada melanggar disiplin dan hukum.

Dia menyebutkan, pada tahun 2012 lalu tindakan hukum dan disiplin meningkat drastis sebanyak 288 kasus. Pada 2011 turun menjadi 244 kasus, dan tahun 2012 lalu meningkat kembali menjadi 403 kasus.

"Ya saya gusar, karena 403 sekarang ini meningkat tindakan hukum, tindakan disiplin kepada para pegawai, dibanding 2011 cuman 244, malah 2010 naik 288, kok 2012 ini makin meningkat," imbuhnya.

Akibat dari adanya tindakan yang melanggar hukum dan disiplin tersebut, ujarnya, membuat berbagai kalangan resah, artinya seolah mereka dalam melaksanakan tugasnya dihantui rasa takut akan dijadikan tersangka.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8566 seconds (0.1#10.140)