Jokowi Akan Sambangi Istri Mendiang Gus Dur Sore Ini
A
A
A
JAKARTA - Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin, Hasto Kristiyanto membenarkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menemui istri mendiangang Presiden RI keempat Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Sinta Nuriyah Abdurrahman Wahid sore ini.
Hasto mengatakan, kedatangan Jokowi ke kediaman perempuan yang akrab disapa Sinta Wahid untuk silaturahmi sekaligus melakukan dialog.
"Apalagi kita melihat Pak Jokowi ini kan sangat hormat dengan para senior bangsa, kemudian para pemimpin negeri ini dan silaturahim itu selalu dilakukan oleh Pak Jokowi," ujar Hasto di Rumah Cemara, Menteng, Jakarta, Jumat (7/9/2018).
Saat ditanya apakah kunjungan orang nomor satu di Indonesia itu untuk mengajak putri Gus Dur, Zanubah Arrifah Chafsoh Wahid atau Yenny Wahid, Hasto enggan menjawab secara tegas. Namun demikian, Hasto mengaku sempat bertemu Yenny saat di Kantor DPP PDIP.
"Sehingga kami tau lah bagaimana sikap Mbak Yenny sebagai putri dari Gus Dur kami udah paham," katanya.
Terkait arah dukungan yang akan diberikan keluarga Gus Dur dalam pemilihan presiden mendatang, Hasto mengaku akan melihat perkembangan tersebut lebih lanjut. Yang jelas, dialog akan terus dilakukan oleh Jokowi terhadap semua kalangan.
"Karena kepemimpinan Pak jokowi ini kan merangkul, menyelesaikan berbagai persoalan dan turun ke bawah, semangat ini lah yang menjadikan begitu banyak tokoh kemudian merapat ke Pak Jokowi," pungkasnya.
Hasto mengatakan, kedatangan Jokowi ke kediaman perempuan yang akrab disapa Sinta Wahid untuk silaturahmi sekaligus melakukan dialog.
"Apalagi kita melihat Pak Jokowi ini kan sangat hormat dengan para senior bangsa, kemudian para pemimpin negeri ini dan silaturahim itu selalu dilakukan oleh Pak Jokowi," ujar Hasto di Rumah Cemara, Menteng, Jakarta, Jumat (7/9/2018).
Saat ditanya apakah kunjungan orang nomor satu di Indonesia itu untuk mengajak putri Gus Dur, Zanubah Arrifah Chafsoh Wahid atau Yenny Wahid, Hasto enggan menjawab secara tegas. Namun demikian, Hasto mengaku sempat bertemu Yenny saat di Kantor DPP PDIP.
"Sehingga kami tau lah bagaimana sikap Mbak Yenny sebagai putri dari Gus Dur kami udah paham," katanya.
Terkait arah dukungan yang akan diberikan keluarga Gus Dur dalam pemilihan presiden mendatang, Hasto mengaku akan melihat perkembangan tersebut lebih lanjut. Yang jelas, dialog akan terus dilakukan oleh Jokowi terhadap semua kalangan.
"Karena kepemimpinan Pak jokowi ini kan merangkul, menyelesaikan berbagai persoalan dan turun ke bawah, semangat ini lah yang menjadikan begitu banyak tokoh kemudian merapat ke Pak Jokowi," pungkasnya.
(kri)