PT Manado Belum Mengetahui Ketua Pengadilan Terlibat Suap Perkara

Sabtu, 07 Oktober 2017 - 17:34 WIB
PT Manado Belum Mengetahui...
PT Manado Belum Mengetahui Ketua Pengadilan Terlibat Suap Perkara
A A A
MANADO - Operasi tangkap tangan (OTT) di lakukan penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap hakim yang juga menjabat Ketua Pengadilan Tinggi Manado dan anggota DPR asal Sulawesi Utara, Sabtu (7/10/2017) dini hari di Jakarta.

Namun, pihak Pengadilan Tinggi Manado justru mengaku belum mengetahui informasi OTT yang melibatkan pejabatnya tersebut. Humas Pengadilan Tinggi Manado Imam Syafi'i mengaku baru mengetahui adanya OTT tersebut dari pemberitaan media online.

"Saya sudah mencoba menghubungi yang bersangkutan tapi belum ada jawaban, sampai sekarang," kata Imam Syafi'i saat di temui di Pengadilan Negeri Manado di Jalan Samratulangi Manado, Sabtu (7/10/2017).

Dari informasi yang berkembang, dugaan sementara salah satu hakim tersebut merupakan Ketua Pengadilan Tinggi Manado Sudiwardono. Sementara oknum anggota DPR tersebut adalah Aditya Moha dari Fraksi Partai Golkar.

Berdasarkan pantauan di kantor pengadilan dan ruang kerja Ketua PN Manado, sabtu siang ini terlihat sepi dan tidak ada aktifitas.

Operasi tangkap tangan oleh KPK diduga terkait kasus korupsi Tunjangan Penghasilan Aparatur Perangkat Desa (TPAPD) mantan Bupati Bolaang Mongondow Marlina Moha Siahaan yang merupakan ibu dari oknum anggota DPR Aditya Moha.
(pur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5159 seconds (0.1#10.140)