KPK Minta Tambahan Jaksa dari Kejagung

Rabu, 06 Januari 2016 - 09:04 WIB
KPK Minta Tambahan Jaksa...
KPK Minta Tambahan Jaksa dari Kejagung
A A A
JAKARTA - Lima pemimpin Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menggelar pertemuan dengan Kejaksaan Agung (Kejagung), Selasa 5 Januari 2016 kemarin.

Hasil pertemuan tersebut salah satunya KPK meminta penambahan jaksa yang akan ditugaskan di KPK.

"Itu salah satu yang dibicarakan (dalam pertemuan dengan Jaksa Agung Cs)," kata Wakil Ketua KPK, Laoede M Syarif saat dikonfirmasi, Rabu (6/1/2016).

Menurut Laode, meski telah disampaikan permintaan penambahan jaksa kepada korps Adhyaksa, namun pihaknya masih menghitung berapa jumlah jaksa yang dimintakan.

Menurutnya, permintaan penambahan jaksa dimaksudkan untuk menunjang tugas-tugas KPK dalam pemberantasan korupsi.

"Setelah kami susun renstra (rencana strategis) akan kelihatan angkanya (jaksa yang dibutuhkan)," tandasnya.

Pilihan:

Amien Rais Sebut Ada Menteri Lebih Superior dari Jokowi
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0401 seconds (0.1#10.140)