Survei: Berkinerja Bagus, Masyarakat Ingin Airlangga Jadi Presiden 2024

Jum'at, 13 Januari 2023 - 21:16 WIB
loading...
A A A
Namun dari hasil simulasi nama tokoh-tokoh jika dipasangkan sebagai capres dan cawapres, hasil survei pasangan Airlangga Hartarto-Ganjar Pranowo menjadi yang paling banyak dipilih, dengan tingkat keterpilihan 45,6%. Kemudian di urutan kedua pasangan Prabowo Subianto-Muhaimin Iskandar dipilih sebanyak 19,1%, pasangan Anies Baswedan-Puan Maharani dipilih sebanyak 14,2%.

Survei ini juga mengukur tingkat kepuasan masyarakat terhadap kinerja Pemerintahan Jokowi. Di bidang ekonomi sebanyak 71,4% menyatakan puas, tidak puas 19,4%, dan tidak menjawab 9,2%.

Bidang Penegakan Hukum yang menyatakan puas 71,4%, tidak puas 21,4%, dan tidak menjawab 7,2%. Bidang Kesejahteraan Sosial (Bansos, Prakerja, Bantuan UMKM, BLT) yang menyatakan puas 82,6%, tidak puas 8,3%, dan tidak menjawab 9,1%.

Menurut pendapat publik, di era Pemerintahan Jokowi sebanyak 83,3% menyatakan arah negara dan bangsa sudah tepat dan benar, sebanyak 8,1% menyatakan arah negara dan bangsa tidak tepat dan benar, dan sebanyak 8,6% tidak menjawab.

Menanggapi hasil survei terbaru PSI, Pakar Komunikasi Politik dari Universitas Pelita Harapan (UPH) Emrus Sihombing menilai wajar Airlangga Hartarto masih unggul sebagai capres 2024. Ia menilai Airlangga Hartarto merupakan sosok yang tepat untuk menjadi presiden karena telah membuktikan kinerjanya dalam mengatasi perekonomian Indonesia.

"Saya setuju hasil survei PSI, Airlangga sosok yang tepat menjadi presiden 2024. Lewat kerjanya telah ditunjukkan mengatasi perekonomian di masa pandemi Covid-19," kata Emrus.

Selain itu, kata Emrus, Airlangga telah menjadi lokomotif perekonomian di Indonesia. Bahkan telah memperlihatkan hasil yang sangat baik bagi peningkatan perekonomian. Menurut dia, Indonesia membutuhkan pemimpin yang tahu tentang ekonomi. Maka itu Airlangga dinilai sebagai sosok yang layak dipilih oleh masyarakat.
(abd)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1211 seconds (0.1#10.140)