Momen Prabowo Cek Kelayakan Konsumsi Korban Gempa Cianjur

Jum'at, 25 November 2022 - 08:51 WIB
loading...
Momen Prabowo Cek Kelayakan...
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengecek kelayakan konsumsi di dapur darurat yang dioperasikan oleh TNI AD untuk para korban bencana gempa Cianjur. Foto/Istimewa
A A A
CIANJUR - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto meninjau korban bencana gempa Cianjur di RSUD Sayang dan tenda pengungsi pada Kamis (24/11/2022). Dia juga mengecek kelayakan konsumsi di dapur darurat yang dioperasikan oleh TNI AD untuk para korban bencana gempa.

Saat mengecek dapur tersebut, Prabowo didampingi oleh Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman. Menu makan siang yang disiapkan oleh prajurit kepada pengungsi saat itu adalah daging bumbu Bali.

“Boleh saya coba?” tanya Prabowo kepada prajurit yang bertugas di dapur umum.

“Siap. Siap,” jawab prajurit tersebut.





Prabowo pun mengambil sebuah bakwan, salah satu menu yang disajikan bersama daging tersebut. Usai peninjauan, Prabowo mengatakan bahwa TNI dan Polri serta para tenaga kesehatan telah merespons cepat bencana ini.

“Presiden katakan harus cepat. Reaksi TNI juga luar biasa. Reaksi dokter-dokter, perawat juga. Jadi kami sampaikan penghargaan setinggi-tingginya,” kata Prabowo.

Prabowo pun dalam kesempatan tersebut menyerahkan bantuan sosial bagi korban bencana gempa bumi yang di antaranya terdiri dari 10 tenda, 1.000 paket selimut, 1.000 tikar, 1.000 paket sembako, 1.000 paket kombinasi. Ia pun sempat meninjau dapur darurat yang dipersiapkan oleh TNI AD, memastikan makanan yang disediakan untuk korban gempa.

Ia juga mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mengunjungi para pengungsi korban gempa Cianjur serta meninjau Rumah Sakit Sayang Cianjur untuk memastikan penanganan korban gempa.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1020 seconds (0.1#10.140)