Beri Kode Minta Dukungan di Pilpres 2024, Airlangga: Mohon Arahan Bimbingan Pak JK
loading...
A
A
A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto memberikan kode kepada mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) untuk mendukungnya mencalonkan diri pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Hal itu diucapkan Airlangga saat memberikan sambutan di acara Silaturahmi Nasional Jenggala Center di Jakarta Selatan, Jumat, (17/9/2022) malam.
Airlangga mengungkapkan, jabatan ketua Umum Partai Golkar tak terlepas dari peran JK. Namun, dirinya kembali meminta dukungan untuk menjadi orang nomor 1 di Indonesia. "Ketumnya sudah dapat, tinggal satu lagi mohon arahan bimbingan Pak JK," katanya.
Airlangga pun menyampaikan, saat ini partainya sudah berkoalisi dengan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yang dibentuk Golkar bersama PAN dan PPP. Meski begitu komunikasi bersama dengan partai lain terus dilakukan. Airlangga berharap bisa mendapatkan satu partai lain untuk berkoalisi.
"Dengan komunikasi yang berjalan ini diharapkan untuk Partai Golkar bisa dapat tambahan satu koalisi, kalau dapat satu lagi insyaallah akan semakin kuat, di sinilah peran dewan pembina jadi sangat penting," tuturnya.
Diketahui JK dan Airlangga merupakan dewan pembina di Jenggala Center. Jenggala Center merupakan organisasi masyarakat yang digerakkan untuk memenangkan Pemilu 2019 lalu. (Irfan Maulana/MPI)
Caption
Mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla (kiri) dan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (kanan) saat hadir dalam Silaturahmi Nasional Jenggala Center di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.
Hal itu diucapkan Airlangga saat memberikan sambutan di acara Silaturahmi Nasional Jenggala Center di Jakarta Selatan, Jumat, (17/9/2022) malam.
Airlangga mengungkapkan, jabatan ketua Umum Partai Golkar tak terlepas dari peran JK. Namun, dirinya kembali meminta dukungan untuk menjadi orang nomor 1 di Indonesia. "Ketumnya sudah dapat, tinggal satu lagi mohon arahan bimbingan Pak JK," katanya.
Airlangga pun menyampaikan, saat ini partainya sudah berkoalisi dengan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yang dibentuk Golkar bersama PAN dan PPP. Meski begitu komunikasi bersama dengan partai lain terus dilakukan. Airlangga berharap bisa mendapatkan satu partai lain untuk berkoalisi.
"Dengan komunikasi yang berjalan ini diharapkan untuk Partai Golkar bisa dapat tambahan satu koalisi, kalau dapat satu lagi insyaallah akan semakin kuat, di sinilah peran dewan pembina jadi sangat penting," tuturnya.
Diketahui JK dan Airlangga merupakan dewan pembina di Jenggala Center. Jenggala Center merupakan organisasi masyarakat yang digerakkan untuk memenangkan Pemilu 2019 lalu. (Irfan Maulana/MPI)
Caption
Mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla (kiri) dan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (kanan) saat hadir dalam Silaturahmi Nasional Jenggala Center di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.
(cip)