Survei Indikator Politik: 65% Masyarakat Puas Kinerja Pemerintah

Kamis, 25 Agustus 2022 - 18:32 WIB
loading...
Survei Indikator Politik:...
Sebagian besar masyarakat Indonesia menyatakan puas terhadap kinerja pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo. FOTO/DOK.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Sebagian besar masyarakat Indonesia menyatakan puas terhadap kinerja pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo . Hal itu terpotret dari hasil survei Indikator Politik Indonesia.

"Mayoritas (responden) 65% menyatakan cukup atau sangat puas dengan kinerja Presiden Joko Widodo," kata Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi saat konfrensi pers melalui virtual, Kamis (25/8/2022).

Burhanuddin berkata, responden yang merasa puas terhadap kinerja presiden di sebagian besar basis demografi dan wilayah, kecuali pada kelompok etnis Minang, Bugis, dan Sunda, dan terutama di wilayah sekitar Banten dan DKI Jakarta.



Burhanuddin menjelaskan, kepuasan responden atas kinerja presiden berkorelasi dengan evaluasi warga terhadap kondisi ekonomi dan penegakan hukum. "Jika evaluasi warga positif, maka mayoritas puas atas kinerja presiden, sebaliknya jika negatif, maka mayoritas tidak puas," ucap Burhanuddin.

Kepuasan kinerja presiden, kata Burhanuddin, juga tampak sangat berkorelasi dengan tingkat kepercayaan warga terhadap lembaga penegak hukum. "Jika warga percaya, maka mayoritas puas atas kinerja presiden, sebaliknya jika tidak percaya, maka mayoritas tidak puas," katanya.

"Indikasi peningkatan isu penegakan hukum juga terlihat pada alasan utama mengapa tidak puas atas kinerja presiden, dibanding dengan temuan sebelumnya isu ini mengalami peningkatan signifikan," katanya.

Baca juga: Zulhas Undang Jokowi Hadiri Rakernas PAN

Survei Indikator melibatkan 1.229 responden. Proses pengambilan data dilakukan melalui metode wawancara via telepon. Adapun pelaksanaan survei dilakukan sepanjang 11-17 Agustus 2022. Adapun margin of error sekitar 2,5% dengan tingkat kepercayaan 95%.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2151 seconds (0.1#10.173)