Jelang 100 Hari Kerja, Publik Sambut Baik Program Presiden Prabowo

Rabu, 01 Januari 2025 - 06:19 WIB
loading...
Jelang 100 Hari Kerja,...
IM Nusantara merilis hasil studi respons publik terkait program kerja dan kebijakan Presiden Prabowo Subianto menjelang 100 hari kerja. Foto/Dok. SINDOnews
A A A
JAKARTA - Publik menyambut baik program kerja dan kebijakan Presiden Prabowo Subianto menjelang 100 hari kerja. Publik mengapresiasi dan menyambut baik berbagai program strategis dan kebijakan Prabowo yang berorientasi pada rakyat. Kebijakan unggulan yang diapresiasi adalah penghapusan utang macet UMKM, ketahanan pangan hingga dukungan untuk penumpasan para Koruptor.

“Langkah Prabowo dalam membuat kebijakan strategis menuju 100 hari kerjanya disambut baik oleh masyarakat umum, utamanya kebijakan strategis seperti penghapusan utang macet UMKM, pemburuan koruptor, dan ketahanan pangan Nasional,” kata General Manager IM Nusantara Onky Fachrur Rozie rilis terbaru akhir tahun 2024, Selasa (31/12/2024).

Dengan menggunakan pendekatan berbasis teknologi dan analisis digital, IM Nusantara menganalisis opini publik di berbagai platform media sosial selama periode 20 November hingga 29 Desember 2024. Hasilnya, dari 597.592 postingan sebanyak 71,94% program kerja yang diluncurkan Prabowo mendapatkan sentimen positif dari masyarakat.

IM Nusantara menegaskan pentingnya dukungan masyarakat untuk memastikan kebijakan tersebut berjalan optimal. Dengan saran melalui kebijakan dan programnya Prabowo mampu mendapatkan dukungan yang lebih besar lagi untuk merealisasikan program besar yang akan di implementasikan dan mewujudkan ambisinya menjadikan Indonesia emas 2045.

“Mayoritas program kerja Prabowo Subianto mendapat tanggapan positif dari masyarakat. Bahkan Prabowo dinilah mampu menjadi pemimpin kuat di Asia dan Internasional karena gebrakan nya di Forum Internasional kerap kali mendapatkan respond positif dari dalam atu luar negeri,” ujar Manager Analyst IM Nusantara Agung F.

Berikut hasil presentase Respons publik Terhadap Program Kerja Prabowo Subianto menjelang 100 hari kerja:
1. Twitter
- Total post : 490.395
Sentimen
- Negatif: 29,10%
- Positif: 46,73%
- Netral: 24,17%

2. Instagram
Total post : 14.435
Sentimen
- Negatif: 12,14%
- Positif: 42,07%
- Netral: 45,79%

3. Facebook
Total post: 14.853
Sentimen
- Negatif: 13,97%
- Positif: 50,59%
- Netral: 35,43%

4. YouTube
Total post : 29.417
Sentimen
- Negatif: 27,90%
- Positif: 50,34%
- Netral: 21,75

5. Tiktok
Total post : 49.126
Sentimen
- Negatif: 13,96%
- Positif: 37,25%
- Netral: 48,79%
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Wakil Ketua DPR Adies...
Wakil Ketua DPR Adies Kadir Anggap Anjloknya IHSG Masih dalam Jangkauan Mitigasi
Prabowo Minta Wadah...
Prabowo Minta Wadah Makan Bergizi Gratis Bikinan Lokal
Luhut: Prabowo Perintahkan...
Luhut: Prabowo Perintahkan TNI-Polri Tindak Tegas Ormas Pelaku Pungli ke Pengusaha
Utut Adianto Temui Prabowo...
Utut Adianto Temui Prabowo di Istana Negara Bahas RUU TNI
Menteri Hukum Tegaskan...
Menteri Hukum Tegaskan Bukan Keinginan Prabowo Percepat Pembahasan RUU TNI
Presiden Prabowo Panggil...
Presiden Prabowo Panggil Menko Airlangga, Ini yang Dibahas
Airlangga Tegaskan Tak...
Airlangga Tegaskan Tak Ada Rencana Mundur dari Kabinet
Prabowo Terima Kunjungan...
Prabowo Terima Kunjungan Utusan Khusus Presiden Palestina di Istana Kepresidenan
Gebrakan Efisiensi Anggaran...
Gebrakan Efisiensi Anggaran Prabowo-Gibran, Jantung Ekonomi Kerakyatan
Rekomendasi
Gol Debut Ole Romeny...
Gol Debut Ole Romeny di Timnas Indonesia Guncang Media Sosial
Surabaya Medic Air Run...
Surabaya Medic Air Run 2025 Targetkan 5.000 Pelari, Start dan Finish di Balai Kota
Kabar Duka, Ibunda Deddy...
Kabar Duka, Ibunda Deddy Corbuzier Jatuh hingga Tulang Kepalanya Retak
Berita Terkini
Sertijab 6 Jabatan Strategis,...
Sertijab 6 Jabatan Strategis, Ada Kapuspen hingga Danjen Akademi TNI
22 menit yang lalu
Menjelang Muktamar PPP,...
Menjelang Muktamar PPP, Mardiono Didorong Maju Jadi Ketum dari Berbagai DPW
29 menit yang lalu
41 Perwira Tinggi TNI...
41 Perwira Tinggi TNI Resmi Naik Pangkat Hari Ini, Berikut Daftar Namanya
1 jam yang lalu
Kantor Redaksi Tempo...
Kantor Redaksi Tempo Dikirimi Kepala Babi, Ditujukan untuk Wartawan Bocor Alus Politik
3 jam yang lalu
Wakil Ketua DPR Adies...
Wakil Ketua DPR Adies Kadir Anggap Anjloknya IHSG Masih dalam Jangkauan Mitigasi
3 jam yang lalu
KPK Tahan 2 Tersangka...
KPK Tahan 2 Tersangka Terkait Kasus Korupsi LPEI
4 jam yang lalu
Infografis
Prabowo-Gibran Presiden...
Prabowo-Gibran Presiden dan Wakil Presiden RI 2024-2029
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved