Pemerintah Diminta Deteksi Dini Virus Corona pada Anak Terlantar

Senin, 15 Juni 2020 - 14:27 WIB
loading...
Pemerintah Diminta Deteksi...
KPAI akan menggelar rapat koordinasi nasional (rakornas) mengenai penanganan anak-anak telantar dan tinggal di panti sosial pada Selasa (16/6/2020). Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) akan menggelar rapat koordinasi nasional (rakornas) mengenai penanganan anak-anak telantar dan tinggal di panti sosial pada Selasa (16/6/2020).

Adapun pihak yang akan diajak bicara adalah pengelola dan pengasuh di panti sosial. (Baca juga: TNI Terus Dukung Upaya Penerapan Protokol Kesehatan Saat New Normal)

Komisioner KPAI Susianah Affandy mengatakan dalam rakornas itu akan membahas identifikasi masalah yang dihadapi rumah singgah dan panti sosial di masa pandemi virus Corona (Covid-19).

(Baca juga: Terapkan New Normal, Panglima TNI-Kapolri Tinjau Kesiapan Pasar Kodim Pekanbaru)

KPAI menemukan anak-anak di panti sosial dan penyandang disabilitas yang terpapar Covid-19. Ini tentu membutuhkan perhatian dan penanganan khusus.

"Rekomendasi hasil rapat itu akan disampaikan kepada pemerintah pusat dan pemerintah daerah (daerah). Ini untuk mendorong terbitnya protokol kesehatan bagi anak-anak terlantar dan yang tinggal di panti sosial," kata Susianah dalam keterangan tertulis yang diterima SINDOnews, Senin (15/6/2020).

KPAI meminta pemerintah pusat dan pemda melakukan deteksi dini Covid-19 kepada anak-anak terlantar, seperti jalanan, bekerja di sektor informal, dan penyandang disabilitas. Juga mereka yang tinggal di panti sosial.

Deteksi dini Covid-19, menurut Susianah, harus dilakukan kepada anak-anak di keluarga rentan. Semua tindakan itu untuk mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Dia mengungkapkan, rekomendasi rapat nanti akan menjadi masukan rakornas yang melibatkan multi stakeholder. Rakornas itu akan diikuti kementerian/lembaga pemerintah pusat dan pemda, Komisi Perlindungan Anak Daerah seluruh Indonesia, lembaga layanan dan perlindungan anak, Gugu Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, dan dunia usaha.

"Dibutuhkan persepsi yang sama dalam pencegahan dan pemutusan mata rantai Covid-19 di kalangan anak-anak terlantar dan yang tinggal di panti sosial," pungkas Susianah.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
KPAI Dorong Polri Dalami...
KPAI Dorong Polri Dalami Penghasilan Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar dari Mengunggah Konten Pornografi Anak
Deddy Corbuzier Marah-marah...
Deddy Corbuzier Marah-marah ke Anak Sekolah soal MBG, Guntur Romli Dorong KPAI Bertindak
KPAI Sebut Indonesia...
KPAI Sebut Indonesia Darurat Filisida, Tercatat 60 Kasus Orang Tua Bunuh Anak Sepanjang 2024
KPAI Tegaskan Adopsi...
KPAI Tegaskan Adopsi Ilegal Bisa Dijerat UU TPPO Jika Ambil Keuntungan Jual Beli Bayi
KPAI Catat Ada 59 Kasus...
KPAI Catat Ada 59 Kasus Penculikan hingga TPPO Anak dengan Modus Adopsi Ilegal Sepanjang 2023
PPATK Sebut 24.000 Anak...
PPATK Sebut 24.000 Anak Terlibat Transaksi Pornografi, Nilainya Rp127 Miliar
KPAI Bongkar Modus TPPU...
KPAI Bongkar Modus TPPU Melibatkan Anak, Ini Indikasinya
KPAI: Tingkatkan Kepedulian...
KPAI: Tingkatkan Kepedulian Masyarakat demi Cegah Kekerasan Anak
Waspadai Lagi Covid-19,...
Waspadai Lagi Covid-19, Kemenkes Imbau Tetap Prokes dan Hidup Sehat
Rekomendasi
Jelang Malam Takbiran,...
Jelang Malam Takbiran, Volume Pemudik Keluar GT Kalikangkung Mulai Landai
Dukung Kelancaran Mudik...
Dukung Kelancaran Mudik 2025, Antam Buka Posko Bersama di Bandara Sultan Hasanuddin
Sinopsis Sinetron Cinta...
Sinopsis Sinetron Cinta Yasmin Eps 262: Pembalasan Dendam Ajeng dan Penyesalan Rangga
Berita Terkini
Dihadiri Prabowo-Gibran,...
Dihadiri Prabowo-Gibran, Ini Jadwal Pelaksanaan Salat Idulfitri 1446 H di Masjid Istiqlal
2 menit yang lalu
Misi Kemanusiaan TNI...
Misi Kemanusiaan TNI ke Myanmar, Helikopter Super Puma hingga Kapal Rumah Sakit Dikerahkan
8 menit yang lalu
Idulfitri 1446 H, Menag:...
Idulfitri 1446 H, Menag: Momentum Tingkatkan Sinergi dan Cegah Korupsi
30 menit yang lalu
29 WNI di Filipina Ditangkap...
29 WNI di Filipina Ditangkap terkait Judi Online, Dipulangkan ke Indonesia
36 menit yang lalu
Puncak HUT ke-25, BMI...
Puncak HUT ke-25, BMI Terus Bergerak Gelorakan Ajaran Bung Karno
1 jam yang lalu
Dompet Dhuafa Kirim...
Dompet Dhuafa Kirim Bantuan Kemanusiaan untuk Penyintas Gempa di Myanmar
2 jam yang lalu
Infografis
Benarkah Bawang Merah...
Benarkah Bawang Merah Berkhasiat Menurunkan Demam pada Anak?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved