Kepuasan terhadap Jokowi Tinggi, PDIP: Ini Sikap Rakyat yang Memang Riil

Sabtu, 26 Februari 2022 - 20:27 WIB
loading...
Kepuasan terhadap Jokowi...
Politikus PDIP, Ono Surono menyambut baik hasil temuan survei yang mengungkap adanya kepuasan publik terhadap kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mengalami lonjakan yang signifikan. Foto/dpr.go.id
A A A
JAKARTA - Politikus PDIP , Ono Surono menyambut baik hasil temuan survei yang mengungkap adanya kepuasan publik terhadap kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mengalami lonjakan yang signifikan. Menurutnya, temuan tersebut merupakan sikap nyata dari masyarakat langsung terhadap kondisi yang terjadi di Tanah Air saat ini.

"Saya yakin bahwa ini merupakan sikap rakyat yang memang riil di bawah," ujar Ono dalam diskusi MNC Trijaya Network, Sabtu (26/2/2022).

Anggota Komisi IV DPR itu pun membantah bahwa tingginya kepuasan terhadap kinerja ini merupakan buah hasil pencitraan politik yang dilakukan oleh Jokowi. Ono meyakini kebijakan-kebijakan yang dikeluarkan pemerintah sudah dirasakan langsung dan bisa terlihat oleh masyarakat.

Terlebih, kata dia, saat ini Presiden Jokowi sangat memberikan perhatian terhadap rakyatnya di tengah situasi pandemi Covid-19. Mulai dari pelaksanaan vaksinasi gratis, bantuan sosial terhadap UMKM dan masyarakat, hingga program pembangun infrastruktur yang terus dikejar pemerintah.

"Rakyat ini sudah mulai sadar. Mereka sudah mulai mengakses informasi apa pun di era digital ini. Sehingga menurut saya, ini akhirnya muncul kesadaran kolektif dari masyarakat bahwa memang menilai kerja pemerintah berdasarkan data-data yang riil," tuturnya.

"Menurut saya bahwa kinerja Presiden sudah on the track dan ini perlu diapresiasi kita semua," sambung Ketua DPD Provinsi Jawa Barat (Jabar) itu melanjutkan.

Diberitakan sebelumnya, kepuasan publik terhadap kinerja Presiden Jokowi mengalami peningkatan yang signifikan. Peningkatan itu terpotret dalam hasil survei yang dilakukan Indonesia Political Opinion (IPO) yang telah dirilis.

Direktur Eksekutif IPO, Dedi Kurnia Syah mengatakan bahwa sejak awal tahun 2022 ini, surveinya mengalami skema perpindahan skema persepsi publik terhadap kinerja Pemerintah Jokowi. Di mana, tahun lalu kepuasan pemerintah hanya berada di kisaran 50%.

"Tetapi rupanya, di Februari ini terjadi peningkatan yang signifikan, salah satunya adalah persepsi terhadap kinerja Presiden," kata Dedi di dalam diskusi yang sama.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Purnawirawan TNI Tuntut...
Purnawirawan TNI Tuntut Penggantian Wapres Gibran, Ini Kata Ganjar Pranowo
Survei, Kinerja 6 Bulan...
Survei, Kinerja 6 Bulan Prabowo-Gibran Masih Cukup Tinggi
Tim Hukum Hasto Sebut...
Tim Hukum Hasto Sebut Adanya Dugaan Pencatutan Nama Pimpinan Partai oleh Saeful Bahri
Connie Serahkan Dokumen...
Connie Serahkan Dokumen dan Video Rahasia Titipan Hasto ke Wasekjen PDIP
Gibran Buat Konten Bonus...
Gibran Buat Konten Bonus Demografi, PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja Gitu Lho!
Hari Kartini, Megawati...
Hari Kartini, Megawati Tegaskan Perempuan Bukan Makhluk yang Harus Tunduk dalam Diam
Megawati: Perempuan...
Megawati: Perempuan adalah Tiang Negara, jika Rapuh, Tergulinglah Masa Depan Bangsa
Saksi Sebut Uang Suap...
Saksi Sebut Uang Suap PAW Harun Masiku dari Hasto, Febri Diansyah: Kabar Burung
Internal PDIP Solid...
Internal PDIP Solid Jelang Kongres, Yasonna: Mana Ada Beda-beda Sikap
Rekomendasi
China Bertekat Memperkuat...
China Bertekat Memperkuat Literasi Digital dan AI
Promo Liberalisasi Perdagangan,...
Promo Liberalisasi Perdagangan, Bos Bank Sentral China Blak-blakan Soal Ancaman Tarif AS
Seru! Pemain Gober Parijs...
Seru! Pemain Gober Parijs Van Java Nobar Trailer Bersama Fans di Bandung
Berita Terkini
Hadiri Konferensi Kemenangan...
Hadiri Konferensi Kemenangan Gaza di Istanbul, ARI-BP Dukung Kemerdekaan Palestina
9 menit yang lalu
Memastikan Kesinambungan...
Memastikan Kesinambungan Kebijakan
1 jam yang lalu
Prabowo Hadiri Townhall...
Prabowo Hadiri Townhall Meeting Danantara Bersama BUMN, Ini yang Dibahas
2 jam yang lalu
Hadiri Seminar UI, Sri...
Hadiri Seminar UI, Sri Gusni: Perempuan Bisa Memimpin lewat Keberanian ala Kartini
2 jam yang lalu
Purnawirawan TNI Minta...
Purnawirawan TNI Minta Wapres Diganti, Golkar: Hingga saat Ini Gibran Tak Ada Pelanggaran
4 jam yang lalu
Kapal Patroli Bakamla...
Kapal Patroli Bakamla Gagalkan Penyelundupan Beras dan Gula Pasir dari Malaysia
4 jam yang lalu
Infografis
Kaya Emas, Pulau Ini...
Kaya Emas, Pulau Ini Berpotensi Diambil Alih oleh Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved