TNI AL Sebut Benda Mirip Rudal di Selayar adalah Side Scan Sonar

Sabtu, 19 Februari 2022 - 04:30 WIB
loading...
TNI AL Sebut Benda Mirip...
TNI AL membawa benda asing mirip rudal yang ditemukan oleh nelayan di Pulau Jampea Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan ke KRI Fatahillah-361. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) VI Makassar menyebut benda yang ditemukan di Kabupaten Selayar, Sulawesi Selatan oleh nelayan bukanlah peluru kendali (Rudal). Berdasarkan pengamatan awal, benda tersebut diduga adalah Side Scan Sonar.

”Danlantamal VI Laksma TNI Benny Sukandari menyampaikan setelah mengamati laporan foto dan video yang diterimanya bahwa dugaan sementara alat tersebut adalah Side Scan Sonar,” ujarKadispen Lantamal VI Makassar, Kapten Laut (KH) Suparman Sulo, Jumat (18/2/2022).

Suparman mengatakan, SSS biasanya digunakan untuk melakukan penelitian keadaan bawah laut atau sea bottom profile. Menurut dia, benda tersebut turut dilengkapi beragam teknologi.

”Benda itu berfungsi sebagai sistem sonar yang digunakan untuk meneliti keadaan di bawah permukaan laut. Termasuk aktivitas, biodata dan segala kehidupan di bawah permukaan laut,” ungkapnya.

Lebih lanjut dikatakan, keberhasilan informasi mengenai benda asing ini sesuai dengan penekanan KSAL Laksamana TNI Yudo Margono tentang sinergitas TNI AL dengan stakeholder di wilayah peisir dan kepulauan. ”TNI AL telah bekerja sama dengan pemerintah daerah, masyarakat pesisir dan kepulauan dalam mewujudkan keamanan laut,” ucapnya.

Sebagai informasi, benda asing mirip rudal itu pertama kali ditemukan oleh seorang nelayan bernama Andi Arifin Lewa. Penemuan benda tersebut membuat heboh.

Mendapat laporan, TNI AL yang diwakili oleh Danposmat TNI AL Selayar Letda Laut (E) Siswandoyo berangkat dari pelabuhan Patungbukang menuju ke pulau Jampea menggunakan speed mopel 200 PK.

”Setelah tiba di Pelabuhan Jampea selanjutnya kami melaksanakan peninjaun benda asing tersebut ke lokasi Polsek Jampea yang selanjutnya membawa benda asing tersebut ke pelabuhan Jampea dan dinaikkan speed untuk diantar ke KRI Fatahillah-361,” ungkapnya.

Setelah sampai di KRI Fatahillah-361, kata dia, langsung dilaksanakan serah terima oleh Kapolsek Jampea Iptu Daniel kepada Komandan Guskamla Koarmada II Laksma TNI I Gung Putu Alit Jaya. ”Selanjutnya benda itu akan dibawa ke Pangkalan TNI AL terdekat untuk keperluan Identifikasi lebih lanjut,” tuturnya.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Berkas Kasus Pembunuhan...
Berkas Kasus Pembunuhan Wartawati oleh Oknum TNI AL Dilimpahkan ke Odmil
Karier Mantan Panglima...
Karier Mantan Panglima TNI Yudo Margono Setelah Pensiun, Pernah Berencana Jadi Petani
Bursa Panglima TNI,...
Bursa Panglima TNI, Wakasal Erwin S. Aldedharma Berpeluang Jadi Calon Kuat
Wartawati di Banjarbaru...
Wartawati di Banjarbaru Tewas Diduga Dibunuh Oknum TNI AL, Kapuspen: Kelasi J Adalah Pacar Korban
Wartawati Diduga Dibunuh...
Wartawati Diduga Dibunuh Oknum TNI AL, Kapuspen: Kalau Terbukti Hukum Seberat-beratnya
Ketum PB Lemkari, Mayjen...
Ketum PB Lemkari, Mayjen TNI Mar Purn Bambang Sutrisno Canangkan Panca Cipta Digdaya
Usulan Restitusi Ditolak...
Usulan Restitusi Ditolak Hakim, Anak Bos Rental Mobil: Niat Kami untuk Perberat Hukuman Terdakwa
Anak Bos Rental Mobil...
Anak Bos Rental Mobil Belum Bisa Maafkan Pembunuh Ayahnya: Kami Masih Sakit Hati
2 Oknum TNI AL Divonis...
2 Oknum TNI AL Divonis Hukuman Seumur Hidup, Keluarga Bos Rental Mobil: Sudah Sesuai yang Kami Harapkan
Rekomendasi
5 Fakta Pernikahan Kristen...
5 Fakta Pernikahan Kristen Stewart dan Dylan Meyer, Digelar Tertutup di Los Angeles
Prodi Sains Komunikasi...
Prodi Sains Komunikasi MNC University Gelar Kuliah Praktisi, Mahasiswa Diajak Asah Kreativitas dan Kembangkan Ide Konten di Media Sosial
Gelar Reses, Legislator...
Gelar Reses, Legislator Partai Perindo Edi Hariyanto Komitmen Perjuangkan Harapan Warga Bengkulu
Berita Terkini
KPK Sebut KONI Jawa...
KPK Sebut KONI Jawa Timur Terima Dana Hibah dari APBD
38 menit yang lalu
Kunker ke Sumsel, Prabowo...
Kunker ke Sumsel, Prabowo Bakal Luncurkan Gerina hingga Tanam Raya
47 menit yang lalu
MA Mutasi 199 Hakim...
MA Mutasi 199 Hakim dan 68 Panitera, Terbanyak dari Jakarta
1 jam yang lalu
Absen Pemakaman Paus...
Absen Pemakaman Paus Fransiskus, Prabowo Berencana Kirim Utusan ke Vatikan
1 jam yang lalu
The 3rd International...
The 3rd International & Indonesia CCS Forum 2025, Momentum Kurangi Emisi Karbon
1 jam yang lalu
Fantastis, Transaksi...
Fantastis, Transaksi Aliran Dana Kasus Dugaan Korupsi selama 2024 Capai Rp984 Triliun
2 jam yang lalu
Infografis
Balas Ukraina, Rudal...
Balas Ukraina, Rudal Rusia Tewaskan 13 Orang di Zaporizhzhia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved