LSI Denny JA: Kecemasan Ekonomi Lampaui Kecemasan Covid-19

Jum'at, 12 Juni 2020 - 19:22 WIB
loading...
LSI Denny JA: Kecemasan...
asil riset LSI Denny JA menunjukkan kecemasan ancaman kesulitan ekonomi justru melampaui kecemasan terpapar virus Corona. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Setelah melewati 5-6 bulan pandemi virus Corona (Covid-19), kini terjadi pergeseran bentuk kecemasan publik. Semula kecemasan terhadap Covid-19 menjadi histeria dunia.

Jutaan manusia terpapar dan ratusan ribu meninggal dunia karena hingga kini belum ditemukan obatnya. Hingga akhirnya muncul kampanyekan bekerja dari rumah atau work from home, online class, lockdown hingga Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Tapi kini memasuki minggu kedua Juni 2020, publik ternyata lebih cemas terhadap kesulitan ekonomi. Hasil riset LSI Denny JA menunjukkan kecemasan ancaman kesulitan ekonomi justru melampaui kecemasan terpapar virus Corona. Riset ini dilakukan dengan menganalis data sekunder dari berbagai sumber dari dalam dan luar negeri.

LSI Denny JA menemukan lima alasan Indonesia juga mengalami pergeseran itu, dari kecemasan terpapar oleh virus corona beralih dan dikalahkan oleh kecemasan terpapar virus ekonomi.

Tiga sumber data yang digunakan LSI Denny JA untuk menggambarkan beralihnya bentuk kecemasan. Pertama, data Galup Poll (2020). Ini lembaga survei opini publik berpusat di Amerika Serikat (AS).

Lembaga ini mengukur opini publik di AS mulai minggu kedua April 2020 (6- 12 April) hingga minggu ketiga Mei 2020 (11-17 Mei). Terbaca terjadi pergeseran kecemasan di sana. Pada periode 6-12 April 2020, kecemasan terhadap Corona berada di angka 57%. Sementara kecemasan atas kesulitan ekonomi berada di angka 49%.

"Namun di era 11-17 Mei 2020, angka kecemasan itu sudah bergeser. Kecemasan publik terhadap virus corona menurun ke angka 51 persen. Sementara kecemasan atas kesulitan ekonomi menanjak melampaui kecemasan atas virus di angka 53 persen," tutur Peneliti LSI Denny JA, Rully Akbar saat memaparkan hasil riset secara virtual, Jumat (12/6/2020).

( )

Kedua, data dari VoxPopuli Center, lembaga opini publik Indonesia. Pada 26 Mei- 1 Juni 2020, lembaga ini melakukan survei telepon terhadap 1.200 responden Indonesia yang dipilih secara random.

Hasilnya 25,3% publik khawatir terpapar oleh virus Corona. Namun lebih besar lagi, sekitar 67,4% publik khawatir akan kesulitan ekonomi atau bahkan kelaparan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Presiden Jokowi Segera...
Presiden Jokowi Segera Cabut Status Pandemi Covid-19
Menko PMK: Pasien Covid-19...
Menko PMK: Pasien Covid-19 Kini Ditanggung BPJS Kesehatan
SDGs Kesehatan dan Litbang
SDGs Kesehatan dan Litbang
Dokter Reisa Ungkap...
Dokter Reisa Ungkap Penyebab Kasus Covid-19 Naik Pesat
Kemenkes Minta Masyarakat...
Kemenkes Minta Masyarakat Waspadai Subvarian Baru Omicron
Menko PMK Sebut Covid-19...
Menko PMK Sebut Covid-19 Peringkat 14 Penyebab Kematian di Indonesia
Hari Ini 2 Tahun Lalu:...
Hari Ini 2 Tahun Lalu: Kasus Pertama Covid-19 Muncul di Indonesia
Tak Lebih Ganas dari...
Tak Lebih Ganas dari Corona Kematian Akibat Omicron Sudah Tercatat di 5 Negara Ini
Tangkal Varian Omicron,...
Tangkal Varian Omicron, Kemenkes Gunakan Metode Baru PCR Khusus
Rekomendasi
Apple Tunggu Tangan...
Apple Tunggu Tangan Robot untuk Pindahkan iPhone dari China
Viral Tren Kim Seon...
Viral Tren Kim Seon Ho Smile Challenge, Ekspresi Manis Bikin Netizen Ikut Tersenyum
Robby Purba Lakukan...
Robby Purba Lakukan Street Feeding sebagai Bentuk Kasih Sayang untuk Kucing Jalanan
Berita Terkini
Prabowo: Kekayaan Indonesia...
Prabowo: Kekayaan Indonesia Masih Banyak yang Bocor dan Tak Sampai ke Rakyat
29 menit yang lalu
Ibas Soroti Isu AI dan...
Ibas Soroti Isu AI dan Perubahan Iklim di Universiti Malaya
35 menit yang lalu
Bahas Geopolitik dan...
Bahas Geopolitik dan Geoekonomi di Universiti Malaya, Ibas: Kita Bersatu, Berjuang Dalam Nilai-nilai ASEAN
52 menit yang lalu
Usai Dampingi Prabowo,...
Usai Dampingi Prabowo, Letkol Teddy Diserbu Emak-emak Ngajak Foto Bareng
1 jam yang lalu
Gaji Hakim Bakal Dinaikkan,...
Gaji Hakim Bakal Dinaikkan, Prabowo: Agar Tidak Bisa Disogok
1 jam yang lalu
Prabowo: Masa Damai...
Prabowo: Masa Damai Bukan Sesuatu yang Jatuh dari Langit
1 jam yang lalu
Infografis
Proyeksi Pertumbuhan...
Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Global pada 2024-2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved