Tak Disangka! Bocah Pencuci Truk Ini Jadi Jenderal Kostrad hingga Dipercaya Andika Perkasa

Minggu, 30 Januari 2022 - 12:39 WIB
loading...
Tak Disangka! Bocah Pencuci Truk Ini Jadi Jenderal Kostrad hingga Dipercaya Andika Perkasa
Asops Kaskostrad Brigjen TNI Susilo dimutasi sebagai Kasdivif 3 Kostrad. Foto/Dispenad
A A A
JAKARTA - Perjalanan hidup ibarat roda. Mereka yang berada di bawah tak selamanya akan terpuruk sepanjang punya tekad dan mau berjuang keras untuk mengubah nasib. Pepatah bijak ini sepertinya tepat menggambarkan kehidupan Brigjen TNI Susilo.

Jenderal TNI lulusan Akademi Militer 1993 ini baru saja dipercaya Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa sebagai Kasdivif 3 Kostrad. Susilo yang saat ini menjabat Asops Kaskostrad akan menggantikan Brigjen TNI Refrizal yang dimutasi sebagai Wadanseskoad.

Penunjukan Susilo tertuang dalam Surat Keputusan Nomor Kep 66/I/2022 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan TNI. Dalam surat tertanggal 21 Januari 2022 tersebut, secara keseluruhan terdapat 328 perwira tinggi dari tiga matra yang dimutasi.

Termasuk dalam mutasi besar-besaran ini yaitu Pangdam IX Udayana Mayjen TNI Maruli Simanjuntak. Menantu Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan itu dipercaya sebagai Pangkostrad.

Dalam rekam jejaknya, Brigjen TNI Susilo pernah mengemban berbagai tugas. Dia antara lain dipercaya sebagai Danrem 051/Wijayakarta (2019-2020). Saat menjadi Asops Kaskostrad, jenderal tempur Pasukan Cakra ini sekaligus ditunjuk sebagai Pangkoopsgab Pinang Sirih di Papua.




Bocah Pencuci Truk


Jangan dibayangkan Susilo menggapai kariernya dengan mudah. Jalan terjal dan berliku dilaluinya sebelum menjadi Jenderal Kostrad seperti sekarang.

Terlahir dari keluarga sangat sederhana di Lasem, Rembang, Jawa Tengah, dia merasakan betul pahitnya hidup. Apalagi sebagai sulung dari tujuh bersaudara, Susilo merasa harus ikut bertanggung jawab membantu orangtua.

“Saya sering mengalah karena adik saya masih kecil-kecil, sehingga kadang-kadang saya sebagai anak laki-laki pertama, saat itu sekolah kadang-kadang masuk, kadang-kadang enggak,” kata Susilo dalam sebuah video yang diunggah di akun resmi Youtube TNI AD, dikutip Minggu (30/1/2021).
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1197 seconds (0.1#10.140)