Transformasi Struktural dan SDM

Senin, 06 Desember 2021 - 18:03 WIB
loading...
A A A
Berdasarkan data Sakernas (2019), proporsi pekerja pada bidang keahlian menengah dan tinggi di Indonesia hanya sekitar 40,60%, lebih rendah dibandingkan dengan negara ASEAN lainnya. Sementara itu, pekerja masih didominasi lulusan SMP ke bawah (57,54% atau 72,79 juta orang). Tenaga kerja handal yang belum tersedia menjadi salah satu faktor yang menyebabkan masih terjadinya mismatch antara penyediaan layanan pendidikan, termasuk pendidikan dan pelatihan vokasi, dengan kebutuhan pasar kerja.

Sekolah vokasi adalah salah satu wadah yang efektif untuk mencetak generasi dengan berbagai keahlian khusus yang dibutuhkan dalam dunia kerja. Sekolah vokasi juga menjadi program pendidikan bagi para siswa-siswi maupun mahasiwa agar memiliki keahlian khusus di bidang yang ditekuninya sehingga nantinya dapat melahirkan tenaga kerja yang berkualitas dan mampu bersaing. Oleh sebab itu, di era Revolusi Industri 4.0 ini, mutu dan relevansi pendidikan tinggi vokasi terhadap industri perlu ditingkatkan, agar Indonesia dapat memenuhi kebutuhan tenaga profesional dalam industri yang terus dinamis.

Begitu juga dengan program studi yang dikembangkan pada jenjang pendidikan tinggi. Peranan pendidikan tinggi sangat signifikan sebagai penggerak dalam meningkatkan SDM. Sebab pendidikan tinggi sendiri bertujuan untuk mempersiapkan peserta didik dalam memasuki dunia kerja dan karir serta mempersiapkan peserta didik untuk dapat berinteraksi dan hidup dengan baik di dalam masyarakat. Ironisnya, fakta menunjukkan bahwa pendidikan yang ada pada jenjang perguruan tinggi belum sepenuhnya mampu menjawab potensi dan kebutuhan pasar kerja.

Saat ini, persoalan yang dihadapi oleh lembaga pendidikan tinggi bukan sekedar menitikberatkan pada persoalan mutu saja, tetapi juga masalah relevansi antara content yang diberikan kepada peserta didik dengan kebutuhan dunia kerja agar lulusannya siap memasuki dunia kerja. Kedepan, tentu reformasi di bidang Pendidikan tidak bisa lagi diundur dan perlu dikerjakan secara serius, terutama up grading kurikulum dan para pengajar yang tidak hanya mengejar gelar master atau doktor, tetapi juga mendorong untuk memiliki sertifikasi dengan keahlian tertentu.

SDM dan Pemerataan Ekonomi
Sebagaimana uraian diatas, SDM selain penting untuk pengembangan teknologi, juga merupakan aset yang penting bagi negara. SDM yang berkualitas akan mendorong derap pembangunan lebih cepat, yang pada akhirnya akan menjadi mesin penggerak pertumbuhan untuk mengejar ketertinggalan daerah tersebut.

Sebaliknya, jika SDM kurang berkualitas dan berkeahlian, maka mereka akan menjadi beban pembangunan dan tidak mampu berpartisipasi pada pembangunan yang dilakukan. Oleh sebab itu, investasi dalam modal manusia (human capital) adalah wajib untuk meningkatkan kualitas SDM, menurunkan angka kemiskinan, dan mengurangi ketimpangan wilayah.

Saat ini, dalam suasana masih ada kebimbangan pada pandemi, Indonesia perlu bergegas mempersiapkan dan menetapkan langkah dalam meningkatkan daya saing, talenta, dan kualitas SDM-nya, jika tidak, kita akan tertinggal kereta perubahan yang saat ini sudah berangkat dan tanpa harus menunggu SDM kita harus melompat ke dalam kereta dan berfusi dengan perubahan menuju Indonesia yang lebih baik, lebih maju untuk seluruh warga bangsa, kita pasti bisa, semoga.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Idulfitri dan Nyepi...
Idulfitri dan Nyepi sebagai Momentum Energi Cinta dan Perdamaian Umat
PMII dan Tantangan Kaderisasi...
PMII dan Tantangan Kaderisasi di Era Ketidakpastian
Nasib Pengawas Sekolah...
Nasib Pengawas Sekolah di Ujung Tanduk?
Ruh Perlawanan dan Tanda-Tanda...
Ruh Perlawanan dan Tanda-Tanda Zaman
BPI Danantara: Peluang...
BPI Danantara: Peluang atau Tantangan untuk Pertumbuhan Ekonomi Indonesia?
Dari Deflasi menuju...
Dari Deflasi menuju Resesi: Lampu Kuning Ekonomi Indonesia
Ijtihad Tepuk Nyamuk:...
Ijtihad 'Tepuk Nyamuk': Logika Radikal-Terorisme
Gebrakan Efisiensi Anggaran...
Gebrakan Efisiensi Anggaran Prabowo-Gibran, Jantung Ekonomi Kerakyatan
Integritas
Integritas
Rekomendasi
Demo Tolak UU TNI, Mahasiswa...
Demo Tolak UU TNI, Mahasiswa di Jombang Bakar Ban di Depan Kantor DPRD
Siapa Emmanuel Lidden?...
Siapa Emmanuel Lidden? Penggila Sains Australia yang Dihukum 10 Tahun karena Ingin Membuat Senjata Nuklir
Angpao atau Angpau?...
Angpao atau Angpau? Ini Kata yang Baku Menurut KBBI
Berita Terkini
3 Letjen TNI Teman Seangkatan...
3 Letjen TNI Teman Seangkatan Jenderal Agus Subiyanto, Salah Satunya Peraih Adhi Makayasa
26 menit yang lalu
PCINU Yordania dan Perusahaan...
PCINU Yordania dan Perusahaan Air Mineral Salurkan Bantuan Kemanusiaan untuk Warga Palestina
52 menit yang lalu
2 Pati Polri Naik Pangkat...
2 Pati Polri Naik Pangkat Jadi Jenderal Bintang 3, Nomor 1 Jebolan Akpol 1992
4 jam yang lalu
Mudik Lebaran 2025:...
Mudik Lebaran 2025: Terjadi 150 Kasus Kecelakaan, 8 Orang Tewas
7 jam yang lalu
SBY dan Jokowi Bakal...
SBY dan Jokowi Bakal Salat Idulfitri 2025 di Masjid Istiqlal
7 jam yang lalu
379 Penyandang Disabilitas...
379 Penyandang Disabilitas Mendapatkan Kemudahan Mudik Lebaran
8 jam yang lalu
Infografis
Kantong Teh Melepaskan...
Kantong Teh Melepaskan Jutaan Mikroplastik dan Diserap Sel Usus
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved