Momen Risma Paksa Tunarungu Berbicara, Diprotes hingga Trending Topic

Kamis, 02 Desember 2021 - 13:49 WIB
loading...
Momen Risma Paksa Tunarungu...
Mensos Tri Rismaharini saat menghadiri peringatan Hari Disabilitas Internasional (HDI) pada 1 Desember 2021. FOTO/DOK.KEMENSOS
A A A
JAKARTA - Menteri Sosial Tri Rismaharini kembali menjadi perbincangan publik. Kali ini bukan lantaran marah-marah tapi karena memaksa seorang penyandang tunarungu berbicara di hadapan orang banyak.

Peristiwa ini terjadi saat peringatan Hari Disabilitas Internasional (HDI) pada 1 Desember 2021. Waktu itu, Risma mengajak seorang anak tuli bernama Adi untuk naik ke atas panggung bersama dirinya dan penyandang disabilitas lainnya.

Awalnya Risma menunjukkan kepada Aldi bahwa dirinya melukis pohon kehidupan yang disempurnakan oleh penyandang tunarungu lain bernama Anfield. Namun tiba-tiba Risma meminta kepada Aldi untuk menyampaikan pikirannya dengan berbicara langsung tanpa alat bantu.

Baca juga: Buat Aplikasi Bantu Siswa Tunarungu Belajar Matematika, Guru Elis Raih Penghargaan

"Kamu ingin kita tidak merusak bumi kan? Kamu sekarang ibu minta bicara ndak pakai alat, kamu bicara Adi. Kamu bicara," kata Risma seperti dikutip dari Youtube Kemensos RI, Kamis (2/12/2021).

Cukup lama Risma membujuk Adi untuk berbicara sambil menyorongkan mic ke depan mulut Adi yang bermasker. Adi yang bingung berusaha untuk menjauhkan mic dari mulutnya dengan tangan kirinya, tapi kemudian tangan Risma menurukan tangan Adi. "Adi kamu bisa bicara sayang," katanya.

Desakan itu kemudian membuat Adi menurut Risma. Ia mengucapkan sepatah dua patah kata yang tidak terdengar jelas. Risma lalu meminta seorang perempuan untuk menerjemahkan apa yang disampaikan Adi. Dengan inisiatifnya, Adi hendak mengambil alat tulis yang dibawa perempuan tersebut.

"Ndak, ndak pakai tulis sayang, kamu bicara," kata Risma.

Momen Risma Paksa Tunarungu Berbicara, Diprotes hingga Trending Topic


Baca juga: Pekerjakan 633 Penyandang Disabilitas, Holding Perkebunan Nusantara Raih Penghargaan

Dengan mimik bingung, Adi kemudian mengucapkan kalimat yang dituntun oleh Risma. "Adi mau lestarikan alam," kata Adi dalam terbata-bata dan disambut tepok tangan hadirin. "Bisa lo Adi, bisa Adi kamu bicara," kata Risma.

Apa yang dilakukan Risma di atas panggung diprotes oleh penyandang tunarungu lainnya, Stefan. Dia mengingatkan kepada Risma bahwa anak tuli memang menggunakan alat bantu dengar tapi tidak untuk dipaksa berbicara.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Sengketa Pilgub Jawa...
Sengketa Pilgub Jawa Timur, MK Tak Terima Gugatan Risma-Gus Hans
Momen Hasto Nikmati...
Momen Hasto Nikmati Pijat Refleksi Binaan BMI di Soekarno Run 2025
Trik Agus Penyandang...
Trik Agus Penyandang Disabilitas di NTB Manipulasi Belasan Wanita, Kaum Hawa Patut Waspada
HDI 2024, Angkie Yudistia...
HDI 2024, Angkie Yudistia Dukung 5 Agenda Kemensos Atasi Tantangan Disabilitas
Memperkuat Kepemimpinan...
Memperkuat Kepemimpinan Penyandang Disabilitas
Sentra Handayani Fasilitasi...
Sentra Handayani Fasilitasi Penerima Manfaat Kelompok Rentan Gunakan Hak Pilih
10 Tahun Partai Perindo,...
10 Tahun Partai Perindo, Angkie: Kami Rekrut Sebanyak-banyaknya Penyandang Disabilitas
HUT ke-10, Perindo Luncurkan...
HUT ke-10, Perindo Luncurkan Gerakan Partai Bersama Disabilitas
Didampingi Mendagri...
Didampingi Mendagri Buka Peparnas XVII, Jokowi: Ajang Lahirkan Atlet dan Rekor Baru
Rekomendasi
Polisi Tangkap Fachri...
Polisi Tangkap Fachri Albar dengan Barang Bukti Kokain, Sabu, dan Ganja
IMF Pangkas Proyeksi,...
IMF Pangkas Proyeksi, Sri Mulyani Sebut Target Ekonomi Tumbuh 5,2% Masih Realistis
5 Potret Fachri Albar...
5 Potret Fachri Albar Pakai Baju Tahanan usai Ditangkap Kasus Narkoba, Tangan Diborgol
Berita Terkini
Penampakan 2 Kapal Pesiar...
Penampakan 2 Kapal Pesiar Milik Ariyanto Bakri yang Disita Kejagung
7 menit yang lalu
Prabowo Utus Jokowi...
Prabowo Utus Jokowi Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Ma'ruf Amin: Hak Presiden
11 menit yang lalu
Rekaman Percakapan Agustiani...
Rekaman Percakapan Agustiani Tio dan Saeful Bahri Diputar, Singgung Perintah Ibu dan Garansi Saya
57 menit yang lalu
Penggugat Jokowi Terkait...
Penggugat Jokowi Terkait Mobil Esemka Siap Berdamai, Asal...
1 jam yang lalu
Kejagung Serahkan Dokumen...
Kejagung Serahkan Dokumen Kasus Direktur JakTV ke Dewan Pers
1 jam yang lalu
Saksikan INTERUPSI Malam...
Saksikan INTERUPSI Malam Ini Rapatkan Barisan di Tengah Isu Matahari Kembar Bersama Ariyo Ardi, Andy Rahmad Wijaya, Feri Amsari, dan Narasumber Lainnya, Live Hanya di iNews
2 jam yang lalu
Infografis
3 Negara yang Gratiskan...
3 Negara yang Gratiskan Pendidikan Rakyatnya hingga S3
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved