DPR Khawatir Jadwal Pemilu 2024 Molor

Selasa, 02 November 2021 - 20:14 WIB
loading...
DPR Khawatir Jadwal Pemilu 2024 Molor
Wakil Ketua Komisi II DPR RI Saan Mustofa. Foto/dpr.go.id
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi II DPR RI Saan Mustofa khawatir jadwal pelaksanaan pemilu dan pilkada serentak 2024 akan molor. Sebab, jadwal penyelenggaraan Pemilu 2024 hingga kini belum ditentukan.

"Kalau kita enggak bisa tetapkan sekarang, di masa sidang ini, pasti akan molor," kata Saan di depan Ruang Rapat Komisi II DPR, Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (2/11/2021).

Maka itu, dia meminta pemerintah dan Komisi Pemilihan Umum ( KPU ) segera menyepakati jadwal pelaksanaan pemilu dan pilkada serentak 2024. "Kita lagi meminta agar pemerintah dan penyelenggara untuk sepakat dulu lah," katanya.



Menurut dia, kemungkinan masa sidang ini hanya aktif akan berjalan kurang lebih selama sebulan. Pada Desember, anggota dewan akan menjalani masa reses atau kembali ke daerah pemilihan masing-masing guna menyerap aspirasi masyarakat.

"Ketika masuk Januari, itu masa (kerja) KPU lama kan habis di Februari, kita sudah mau akan seleksi KPU baru di Januari-Februari. Makanya kita juga ingin KPU yang mendatang tidak terbebani urusan-urusan teknis menyangkut soal ini," ujarnya.
(rca)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1081 seconds (0.1#10.140)