57,10% Kasus COVID-19 di Indonesia Disumbang Pulau Jawa dan Bali

Sabtu, 31 Juli 2021 - 19:37 WIB
loading...
57,10% Kasus COVID-19 di Indonesia Disumbang Pulau Jawa dan Bali
Satgas COVID-19 Kemenkes dan BNPB mencatat tujuh provinsi di Pulau Jawa dan Bali masih dominan menyumbang kasus COVID-19 di Indonesia pada Sabtu (31/7/2021). Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Satgas COVID-19 Kementerian Kesehatan dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat tujuh provinsi di Pulau Jawa dan Bali masih dominan menyumbang kasus COVID-19 di Indonesia pada Sabtu (31/7/2021).

Jumlah kasus COVID-19 di Pulau Jawa dan Bali apabila dijumlahkan mencapai 21.292 kasus dari total 37.284 kasus konfirmasi nasional hari ini. Atau apabila di prosentase, tujuh provinsi di Pulau Jawa dan Bali menyumbang sebesar 57,10% dari total kasus COVID-19 nasional.

Pada posisi pertama ada Provinsi Jawa Tengah yang mencatat ada 4.896 kasus baru COVID-19 hari ini. Sehingga jumlah kasus COVID-19 akumulasi menjadi total 381.887 kasus. Untuk kasus meninggal di Jawa Tengah hari ini ada 316 orang meninggal, sehingga total jumlah akumulatif yang meninggal berjumlah 19.343 orang. Untuk kasus sembuh hari ini berjumlah 4.592 kasus, sehingga total akumulatif kasus sembuh berjumlah 305.397 kasus.

Di posisi kedua ada Provinsi Jawa Timur yang mencatat ada 4.697 kasus baru COVID-19 hari ini. Sehingga jumlah kasus COVID-19 akumulasi menjadi total 308.432 kasus. Untuk kasus meninggal di Jawa Timur hari ini ada 328 orang meninggal, sehingga total jumlah akumulatif yang meninggal berjumlah 20.330 orang. Untuk kasus sembuh hari ini berjumlah 5.165 kasus, sehingga total akumulatif kasus sembuh berjumlah 231.908 kasus.

Di posisi ketiga ada Provinsi Jawa Barat yang mencatat ada 4.204 kasus baru COVID-19 hari ini. Sehingga jumlah kasus COVID-19 akumulasi menjadi total 609.027 kasus. Untuk kasus meninggal di Jawa Barat hari ini ada 179 orang meninggal, sehingga total jumlah akumulatif yang meninggal berjumlah 9.363 orang. Untuk kasus sembuh hari ini berjumlah 6.931 kasus, sehingga total akumulatif kasus sembuh berjumlah 475.838 kasus.

Di posisi keempat ada Provinsi DKI Jakarta yang mencatat ada 3.327 kasus baru COVID-19 hari ini. Sehingga jumlah kasus COVID-19 akumulasi menjadi total 814.653 kasus. Untuk kasus meninggal di DKI Jakarta hari ini ada 251 orang meninggal, sehingga total jumlah akumulatif yang meninggal berjumlah 12.173 orang. Untuk kasus sembuh hari ini berjumlah 4.963 kasus, sehingga total akumulatif kasus sembuh berjumlah 784.630 kasus.

Di posisi kelima ada Provinsi DI Yogyakarta yang mencatat ada 1.522 kasus baru COVID-19 hari ini. Sehingga jumlah kasus COVID-19 akumulasi menjadi total 117.833 kasus. Untuk kasus meninggal di DI Yogyakarta hari ini ada 76 orang meninggal, sehingga total jumlah akumulatif yang meninggal berjumlah 3.401 orang. Untuk kasus sembuh hari ini berjumlah 1.296 kasus, sehingga total akumulatif kasus sembuh berjumlah 77.770 kasus.

Di posisi keenam ada Provinsi Banten yang mencatat ada 1.366 kasus baru COVID-19 hari ini. Sehingga jumlah kasus COVID-19 akumulasi menjadi total 112.732 kasus. Untuk kasus meninggal di Banten hari ini ada 81 orang meninggal, sehingga total jumlah akumulatif yang meninggal berjumlah 1.923 orang. Untuk kasus sembuh hari ini berjumlah 3.985 kasus, sehingga total akumulatif kasus sembuh berjumlah 73.425 kasus.

Di posisi ketujuh ada Provinsi Bali yang mencatat ada 1.280 kasus baru COVID-19 hari ini. Sehingga jumlah kasus COVID-19 akumulasi menjadi total 76.319 kasus. Untuk kasus meninggal di Bali hari ini ada 34 orang meninggal, sehingga total jumlah akumulatif yang meninggal berjumlah 2.151 orang. Untuk kasus sembuh hari ini berjumlah 908 kasus, sehingga total akumulatif kasus sembuh berjumlah 61.752 kasus.
(kri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2062 seconds (0.1#10.140)