DPR Desak Pemerintah Perjelas Nasib 34 Ribu Guru PPPK Hasil Seleksi 2019

Jum'at, 16 April 2021 - 06:54 WIB
loading...
DPR Desak Pemerintah...
Wakil Ketua DPR RI, Azis Syamsuddin mendorong BKN segera menyelesaikan permasalahan 34.000 PPPK hasil seleksi 2019 yang belum memiliki nomor induk. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua DPR RI, Azis Syamsuddin mendorong Badan Kepegawaian Nasional ( BKN ) segera menyelesaikan permasalahan 34.000 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja ( PPPK ) hasil seleksi 2019 yang belum memiliki nomor induk.

Pasalnya, 34.000 guru PPPK itu belum kunjung diangkat dan terkatung-katung tanpa kejelasan dan telah menunggu hampir dua tahun.

"Pemerintah harus terlebih dahulu menuntaskan status 34 ribu guru yang lolos seleksi pada 2019 Sebelum mengimplementasikan rencana rekrutmen 1 juta guru PPPK pada tahun ini, sehingga tidak terjadi permasalahan di kemudian hari," tegas Azis.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3392 seconds (0.1#10.140)