Menkumham Ajak Kader KNPI Sukseskan Kongres Bersama

Rabu, 10 Maret 2021 - 14:20 WIB
loading...
Menkumham Ajak Kader...
Menkumham Yasonna H Laoly mengajak kader KNPI menyukseskan kongres bersama. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Dukungan penyelenggaraan kongres bersama kian mengalir deras. Kali ini datang dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna H Laoly.

Yasonna mengapresiasi langkah tiga Ketua Umum DPP KNPI yang menggelar pada Senin 8 Maret 2021 malam. Yasonna menilai apa yang dilakukan mereka merupakan langkah konkret mewujudkan persatuan pemuda. "Saya dukung penuh penyatuan Kongres Bersama KNPI," ujar Yasonna usai menemui para pengurus DPP KNPI di kantornya, Rabu (10/3/2021).

Sebagai informasi, tiga Ketum DPP KNPI, Noer Fajrieansyah, Mustahuddin, dan Abdul Azis menggelar pertemuan di Jakarta Pusat. Mereka bersepakat untuk menggelar kongres bersama KNPI. Para elite KNPI satu suara agar organisasi kepemudaan ini kembali bersatu demi para pemuda bangsa.

Terkait gelaran kongres bersama, Yasonna mengajak seluruh kader KNPI dan OKP sama-sama ikut mendukung serta mengawalnya. "Saya Yasonna H Laoly, Menkumham meminta kepada adik-adik pengurus KNPI dari ketiga kubu untuk segera menyatukan diri. Kami mendukung kongres bersama dan menjadi satu seperti semula. Saya dukung program penyatuan kongres bersama KNPI," tutup menteri berkaca mata itu.

Hal senada diungkapkan Sekjen DPP KNPI kubu Noer Fajrieansyah, Addin Jauharudin. Addin menyebut dukungan dari para tokoh kian memantapkan organisasinya untuk segera menggelar kongres. "Terima kasih untuk Pak Menkumham, Pak Zainudin Amali (Menpora). Insyaallah KNPI kedepan akan semakin solid," jelas Addin.

Addin menegaskan kesepakatan antara tiga ketua umum DPP KNPI, semata-mata agar roda organisasi makin solid dan kuat. "Pertemuan kemarin malam merupakan satu hal yang bersejarah. Semua berkomitmen untuk menjaga marwah organisasi KNPI," pungkasnya.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Internal PDIP Solid...
Internal PDIP Solid Jelang Kongres, Yasonna: Mana Ada Beda-beda Sikap
Terima SK Kemenkum,...
Terima SK Kemenkum, IKA PMII Langsung Tancap Gas
Waketum Perindo: Demokrasi...
Waketum Perindo: Demokrasi dengan Daulat Rakyat Sangat Penting, Dimulai dari Pemuda
Saffar Godam Dicecar...
Saffar Godam Dicecar KPK soal Tim Pencarian Harun Masiku Bentukan Yasonna Laoly
Yasonna Laoly Tepis...
Yasonna Laoly Tepis Tudingan Copot Dirjen Imigrasi untuk Samarkan Jejak Harun Masiku
Yasonna Laoly Dicekal,...
Yasonna Laoly Dicekal, Guntur Romli: KPK Agresif Kriminalisasi PDIP
Yasonna dan Hasto Kooperatif,...
Yasonna dan Hasto Kooperatif, Jubir PDIP: Kenapa KPK Lakukan Pencekalan, Apa Tujuannya?
PDIP Sayangkan Pencekalan...
PDIP Sayangkan Pencekalan Yasonna dan Hasto, Ingatkan KPK Profesional
Yasonna Dicegah ke Luar...
Yasonna Dicegah ke Luar Negeri, Mantan Penyidik KPK: Saksi Kunci Kasus Harun Masiku
Rekomendasi
Polisi dan TNI Gerebek...
Polisi dan TNI Gerebek Judi Sabung Ayam di Gowa yang Diduga Dibekingi Oknum Tentara
7 Mobil Mewah di Surabaya...
7 Mobil Mewah di Surabaya Milik Mantan Anggota DPR Terbakar
Jaga Pertumbuhan Ekonomi...
Jaga Pertumbuhan Ekonomi Biru, Kadin-KKP Mitigasi Dampak Tarif Trump
Berita Terkini
3 Kapolda Metro Jaya...
3 Kapolda Metro Jaya Lulusan Akpol 1970-an dengan Masa Jabatan 2 Tahun, Nomor 1 Teman Seangkatan Kapolri
1 jam yang lalu
TNI Lahir dari Rahim...
TNI Lahir dari Rahim Rakyat, Jadikan Pilar Persatuan dan Pembangunan Bangsa
5 jam yang lalu
Waketum PSI: Menghormati...
Waketum PSI: Menghormati Presiden Sebelumnya adalah Tradisi Demokrasi
5 jam yang lalu
Menurunkan Prevalensi...
Menurunkan Prevalensi Stunting
6 jam yang lalu
Silaturahmi Itu Perintah...
Silaturahmi Itu Perintah Agama, Jubir PSI: Kok Malah Dicurigai?
6 jam yang lalu
Ridwan Kamil Ternyata...
Ridwan Kamil Ternyata Telah Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri pada 11 April 2025
7 jam yang lalu
Infografis
Presiden Prabowo Subianto...
Presiden Prabowo Subianto Tetapkan Cuti Bersama ASN 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved