Politikus Gerindra: Stop Nyinyiri Daerah Banjir, Stop Juga Pencitraan

Minggu, 21 Februari 2021 - 23:24 WIB
loading...
Politikus Gerindra: Stop Nyinyiri Daerah Banjir, Stop Juga Pencitraan
Anggota DPR dari Fraksi Partai Gerindra, Habiburokhman, Foto/dpr.go.id
A A A
JAKARTA - Anggota DPR Habiburokhman mengajak semua pihak untuk membantu masyarakat terdampak bencana banjir.Politikus Partai Gerindra ini juga meminta tidak ada yang nyinyir terhadap daerah yang mengalami musibah banjir. Sebaliknya dia juga meminta siapa pun untuk melakukan pencitraan.

Habiburokhman mengajak masyarakat untuk tetap menjaga kesehatan dan mematuhi protokol kesehatan.

"Stop nyinyirin daerah yang banjir, stop juga pencitraan daerah yang enggak banjir. Kita bersatu saja bantu mereka yang menderita kesusahan karena banjir. Tetap jaga kesehatan dan patuhi prokes ya guys," kata Habiburokhman melalui akun Twitternya, @habiburokhman, Minggu (21/2/2021).

Di lini masanya, Habiburokhman yang merupakan anggota DPR dari daerah pemilihan Jakarta Timur itu memosting video saat melakukan kunjungan terhadap lokasi terdampak banjir di Kampung Melayu. Di sana, Juru Bicara Partai Gerindra ini juga membantu warga dengan memberikan sembako dan tas ramah lingkungan.

Seperti diketahui, bencana banjir terjadi di sejumlah lokasi Jakarta dan sejumlah wilayah di daerah sekitarnya. Banjir terjadi seiring tingginya curah hujan di Jabodetabek. Baca juga:Iwan Fals Posting Foto Bergaya Presiden, Netizen Ajak Bikin Partai Setengah Dewa

(dam)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2035 seconds (0.1#10.140)