Buka Sosialisasi Antikorupsi, Menparekraf: Minimalisir Korupsi & Utamakan Layanan Masyarakat

Senin, 15 Februari 2021 - 14:23 WIB
loading...
A A A
"LHKPN (Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara) ini harus kita pastikan submit atau diserahkan untuk tidak ditunda-tunda. Saya akhir Januari atau awal Februari sudah menyerahkan LHKPN secara elektronik. Secara bercanda saya menceritakan ada penurunan signifikan dari laporan sebelumnya tapi ya itu bagian dari perjuangan," kata Sandiaga Uno.

Lebih lanjut Sandiaga Uno meminta untuk pencegahan tindakan korupsi untuk mengambil nilai-nilai kearifan lokal yang ada di Indonesia.



"Saya mengutip kearifan lokal dari Suku Bugis Sulawesi Selatan yang perlu kita resapi. Pertama yaitu Lempu yaitu lurus, jangan mengambil tanaman atau barang yang bukan milikmu. Kedua Age Tengeng, yaitu keteguhan, semua pejabat berjanji dan bersumpah tidak akan menyalahgunakan wewenang atau tidak korupsi. Ketiga Siri yaitu malu, yakni orang yang merasa telanjang dihinggapi perasaan malu dari melakukan perbuatan jelek baik merugikan diri sendiri dan keluarga. Ibu kita yang mengandung di rahim dan melahirkan kita pasti akan merasa amat malu jika anaknya melakukan tindakan korupsi. Untuk itu kita perlu melakukan perbuatan baik, yang membanggakan dengan prestasi dan meningkatkan derajat keluarga kita," jelas Sandiaga Uno.

"Mari kita tingkatkan transparansi, akuntabilitas, pelayanan publik, penyederhanaan dalam bentuk reformasi birokrasi untuk melayani masyarakat dan meminimalisir korupsi karena kita ini adalah pelayanan masyarakat," tutup Sandiaga Uno.
(zik)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1092 seconds (0.1#10.140)