Setelah Bebas, Abu Bakar Ba'asyir Langsung Pulang ke Ponpes Ngruki

Senin, 04 Januari 2021 - 17:15 WIB
loading...
Setelah Bebas, Abu Bakar Baasyir Langsung Pulang ke Ponpes Ngruki
Ustaz Abu Bakar Baasyir saat tiba di Kencana RSCM, Jakarta, Maret 2018 silam. Baasyir akan bebas pada Jumat 8 Januari 2021 pekan ini. FOTO/dok SINDOnews/Eko Purwanto
A A A
SOLO - Terpidana kasus terorisme Abu Bakar Ba'asyir akan bebas dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat, Jumat 8 Januari 2021 mendatang.

Putra Ustaz Abu Bakar Ba'asyir, Ustaz Abdurrochim membenarkan ayahnya bebas Jumat lusa ini.

(Baca juga : Muhammadiyah Minta para 'Pemain' Harga Kedelai Diseret ke Pengadilan )

"Benar, kabar dari Kemenkumham Abah Jumat ini keluar dari Lapas. Keluarga sudah diberitahukan melalui tim kuasa hukum," kata Ustaz Iim, sapaan Abdurrochim saat dihubungi, Senin (4/1/2021).( )

Dari pihak keluarga, Ustaz Iim mengaku yang akan berangkat menjemput ayahnya dengan didampingi tim kuasa hukum. "Saya sendiri bersama tim kuasa hukum yang akan menjemput Abah. Kalau tidak besok, lusa saya berangkat," tuturnya.

(Baca juga : Inflasi Rendah, Tanda-tanda Pertumbuhan Ekonomi Masih Minus? )

Sedangkan kepastian mengenai pukul berapa ayahnya bisa keluar dari Lapas Gunung Sindur belum diketahuinya. Yang pasti, dia akan tiba di lapas pagi hari.

"Kalau waktunya (Ustaz Abu Bakar-red) keluar Lapas, saya belum tahu. Yang pasti, saya akan tiba di lapas pagi hari. Semoga sebelum salat Jumat, Abah sudah keluar lapas," ujarnya.

(Baca juga : Oh Ternyata Ini Biang Keladi Naiknya Harga Kedelai )

Setelah ayahnya keluar dari lapas, dia mengaku langsung membawanya ayahnya pulang kerumah yang ada di dalam Kompleks ke Ponpes Al-Mukmin, Ngruki, Grogol, Sukoharjo.( )
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1707 seconds (0.1#10.140)