Lawan Corona, Enggartiasto Bantu Alkes untuk Tenaga Medis di Kota Batu

Rabu, 13 Mei 2020 - 19:16 WIB
loading...
A A A
Para pedagang pasar juga akan secara berkala menjalani rapid test di pasar tradisional. Ketersediaan sarung tangan panjang dan rapid test akan sangat membantu.

Ucapan terima kasih disampaikan juga oleh Kepala Dinas Kesehatan Kota Batu Kartika Trisulandari dan Plt BPBD Kota Batu Agung Sedayu.

Jika sebelumnya saat menjadi Menteri Perdagangan, Enggartiasto mengumpulkan pengusaha untuk menjaga stabilitas harga bahan pokok selama Ramadan dan Idul Fitri. Di Ramadhan kali ini dia mengumpulkan pengusaha untuk menggalang sumbangan ke daerah-daerah dan berbagai rumah sakit di Tanah Air.

Apa yang dilakukannya bersama Chandra Asri, PT Indonesia SEIA, dan juga Pakuwon Grup melalui Pakuwon peduli, dikatakan Enggartfiasto, akan terus bergulir menggamit pihak-pihak lain yang peduli untuk membantu pemerintah menuntaskan wabah ini.

Sumbangan guna penanganan Covid-19 ini adalah kali kesekian yang diberangkatkan Enggartiasto, Sumadi Seng, dan Then Herry. Yang berhasil digalang Enggar meliputi 1,3 juta masker bedah, 300.000 masker KN-95, 40.000 pelindung wajah (face shield), 60.000 medical safety suit (alat pelindung diri/APD), dan sarung tangan medis 100.000 set. Selain itu, Enggar dan Yayasan Sahati juga menyiapkan 175 ribu unit alat rapid test dan 30 unit ventilator.

Selain di Kota Batu, alat-alat itu sudah dan akan didistribusikan ke Jakarta, Bandung, Surabaya, Banyuwangi, Solo, Yogyakarta, dan Cirebon
(dam)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1249 seconds (0.1#10.140)