Perppu 1/2020 Jadi UU, Formappi Dorong Judicial Review Melalui MK

Rabu, 13 Mei 2020 - 15:40 WIB
loading...
Perppu 1/2020 Jadi UU,...
Peneliti senior Formappi Lucius Karus mendorong masyarakat melakukan judicial review ke MK terhadap Perppu Nomor 1 Tahun 2020 yang baru saja disahkan menjadi UU. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Peneliti senior Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi), Lucius Karus menganggap, persetujuan DPR terhadap Perppu Nomor 1 Tahun 2020 tentang kebijakan keuangan negara dan stabilitas sistem keuangan untuk penanganan COVID-19 menjadi Undang-undang sudah bisa diduga sebelumnya.

Menurutnya, pemerintah melalui fraksi-fraksi koalisi di parlemen bisa dengan mudah mendorong regulasi yang diinginkan untuk didukung DPR sebagai UU. "Bahkan suara kritis yang sempat muncul dari anggota DPR yang berasal dari fraksi koalisi tak cukup kuat untuk diperjuangkan," ujar Lucius saat dihubungi SINDOnews, Rabu (13/5/2020). (Baca juga: UU Penanganan Corona Disahkan, Penggunaan Anggaran Dinilai Sulit Diawasi)

Lucius mengatakan, persetujuan DPR atas perppu ini murni hanya sebuah keputusan politik. Sebagai keputusan politik, peluang perppu ini membawa cacat konstitusional tetap terbuka. "Karenanya batu uji lain melalui jalur judicial review perlu dilakukan," ungkapnya. (Baca juga: Sah! DPR Setuju Perppu 1 Tahun 2020 Jadi Undang-Undang)

Selain itu, persetujuan pada perppu membuktikan bahwa kekuatan koalisi yang dominan di parlemen hanya akan menjadikan parlemen sebagai kekuatan yang minor. Berkaca pada Orde Baru, menurutnya, kekuatan parlemen saat ini berpotensi hanya sebatas pemberi legitimasi saja untuk apa yang diinginkan pemerintah.

Lucius menerangkan, ketika parlemen menjadi semacam pemberi legitimasi saja, maka semua pihak memang tak bisa berharap terlalu banyak dan muluk pada lembaga legislatif tersebut. "Ini yang menjelaskan kenapa DPR seolah menjadi figuran saja di tengah kondisi pandemi yang dialami bangsa kita saat ini. Semua kebijakan lahir dari inisiatif pemerintah, dan DPR hanya menunggu untuk memberikan legitimasi atas inisiatif pemerintah itu," katanya.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
UU TNI yang Baru Disahkan...
UU TNI yang Baru Disahkan DPR Digugat ke MK, Puan: Tolong Baca Dahulu Isinya
Pakar Hukum Pidana Soroti...
Pakar Hukum Pidana Soroti Potensi Overpenalization dalam Gugatan PT Timah ke MK
PT Timah Gugat UU Tipikor...
PT Timah Gugat UU Tipikor Terkait Vonis Ganti Rugi, Pakar Hukum: Kontraproduktif
LPP Surak Siap Mengawal...
LPP Surak Siap Mengawal 24 Daerah yang Ditetapkan PSU oleh MK di Pilkada 2024
MK Perintahkan PSU Pilkada...
MK Perintahkan PSU Pilkada Magetan, Pemungutan Suara Ulang Digelar di 4 TPS
Menteri Yandri Terbukti...
Menteri Yandri Terbukti Bantu Kemenangan Istrinya, MK Putuskan PSU Pilkada Serang
MK Kirim 270 Surat Ke...
MK Kirim 270 Surat Ke KPU Daerah Pasca Putusan Dismissal
Putusan Dismissal Sengketa...
Putusan Dismissal Sengketa Pilkada di MK Rampung, 40 Gugatan Lanjut ke Sidang Pembuktian, 270 Kandas
Putusan Dismissal Sesi...
Putusan Dismissal Sesi III Sengketa Pilkada 2024, MK Hanya Lanjutkan 7 Perkara
Rekomendasi
X Dilaporkan Blokir...
X Dilaporkan Blokir Akun-akun Pengkritik Elon Musk
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
Diskusi Ngojak Soal...
Diskusi Ngojak Soal Air Bersih, DPRD Jakarta: Kenaikan Tarif PAM Jaya Masih Logis
Berita Terkini
Siapa Letjen TNI Kunto...
Siapa Letjen TNI Kunto Arief Wibowo? Sosok Jenderal Bintang 3 Anak Try Sutrisno
12 menit yang lalu
Kejagung Geledah dan...
Kejagung Geledah dan Blokir Aset Tersangka TPPU Zarof Ricar
1 jam yang lalu
Jelang Pemungutan Suara...
Jelang Pemungutan Suara Ulang di Boven Digoel, Michael Sianipar: Perindo Hadir Total
2 jam yang lalu
Partai Perindo Mulai...
Partai Perindo Mulai Fokus Kembangkan Kekuatan di Wilayah Urban
3 jam yang lalu
AFI Minta Pemerintah...
AFI Minta Pemerintah Perkuat Produk Lokal dan Pengawasan Barang Impor
3 jam yang lalu
Dosen dan Mahasiswa...
Dosen dan Mahasiswa Minta Revisi UU Penyiaran Segera Dilakukan
3 jam yang lalu
Infografis
Balas Dendam ke AS,...
Balas Dendam ke AS, China Naikkan Tarif Impor Jadi 125%
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved