Tak Ada Nama Din Syamsuddin, Politikus Golkar: MUI Bukan Organisasi Politik

Jum'at, 27 November 2020 - 16:09 WIB
loading...
Tak Ada Nama Din Syamsuddin, Politikus Golkar: MUI Bukan Organisasi Politik
Wakil Ketua Komisi VIII DPR dari Fraksi Partai Golkar, Ace Hasan Syadzily mengucapkan selamat kepada MUI yang telah menyelenggarakan Musyawarah Nasional. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi VIII DPR dari Fraksi Partai Golkar, Ace Hasan Syadzily mengucapkan selamat kepada Majelis Ulama Indonesia ( MUI ) yang telah menyelenggarakan Musyawarah Nasional (Munas) dan berlangsung dengan sukses dan lancar. Menurutnya, ini menunjukkan karakter organisasi ulama.

(Baca juga: Satgas Covid-19: Pastikan Tidak Terjadi Penumpukan dan Kerumunan di TPS Pilkada)

"Selamat kepada Majelis Ulama Indonesia (MUI) yang telah menyelenggarakan Munas dan berlangsung dengan sukses dan lancar. Munas MUI ini telah menunjukan karakteristiknya sebagai organisasi keulamaan yang sejuk dan damai. Tidak ada ribut-ribut yang tidak perlu," kata Ace saat dihubungi, Jumat (27/11/2020).

(Baca juga: Sudah Ada Tersangka, 5 Pejabat Swasta Diperiksa KPK Terkait Korupsi Stadion Mandala)

Ketua DPP Partai Golkar ini berharap, dengan kepengurusan yang baru ini, MUI bisa menjadi wadah bagi para ulama, kiai, cendikiawan muslim, dan tokoh agama Islam untuk berkiprah sebagai khadimul ummah (pelayan umat) dalam bidang keagamaan.

"Selain itu, sebagaimana tema dalam Munasnya bahwa MUI terus mengedepankan washatiyatul Islam atau Islam moderat. Islam yang rahmah dan ramah, bukan yang marah," ujarnya.

Menurut Ace, MUI yang kini dipimpin oleh Romo Kiai Miftahul Akhyar, Rois Aam Syuriah PBNU dipercaya akan membawa MUI sebagai mitra yang konstruktif dan memberikan masukan-masukan berharga bagi pemerintah untuk kemajuan umat di Indonesia.

Adapun terpentalnya nama-nama pengurus MUI sebelumnya yang kritis terhadap pemerintah, Ace menegaskan bahwa MUI bukan organisasi politik, melainkan organisasi umat.

"Soal tidak masuknya nama-nama yang kritis dalam kepengurusan MUI terhadap Pemerintahan Jokowi, MUI bukan organisasi politik. MUI itu tempat berhimpunnya ormas-ormas Islam yang tujuannya bukan untuk kepentingan politik, tetapi untuk kemashlahatan umat," tegasnya.
(maf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0976 seconds (0.1#10.140)