Ciptakan Mars Partai Ummat, Amien Rais Ajak Lawan Kezaliman dan Tegakkan Keadilan

Selasa, 17 November 2020 - 14:18 WIB
loading...
Ciptakan Mars Partai...
Ciptakan Mars Partai Ummat, Amien Rais Ajak Lawan Kezaliman dan Tegakkan Keadilan. Tangkapan layar YouTube Amien Rais Official
A A A
JAKARTA - Pendiri Partai Ummat, Amien Rais akhirnya merilis mars partai baru bentukannya pada Selasa (17/11/2020) siang ini. Dalam Mars Partai Ummat tersebut, terkandung sebuah ajakan kepada para kadernya untuk menyelamatkan bumi pertiwi dari segala bentuk kezaliman.

Dalam Mars Partai Ummat , mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah itu menggambarkan tentang kondisi bangsa Indonesia belakangan ini. Lewat lirik mars itu, Amien Rais mengajak para kadernya untuk menyelamatkan bangsa ini.

"Selamatkan bumi air Pertiwi, Berjuang karna panggilan ilahi," bunyi penggalan lirik dari Mars Partai Ummat .

( ).

Mars Partai Ummat itu juga berisi ajakana agar para kadernya berjuang melawan kezaliman dan tegakkan keadilan.

"Lawan Kezaliman, Tegakkan Keadilan,
Demi kejayaan, Demi kemakmuran
Indonesia!" Bunyi Reff dalam mars tersebut.

Sebagai partai yang berideologi islam dan tetap mengedepankan rasa nasionalismenya, Amien juga mencoba membangkitkan semangat dengan kalimat takbir dan juga salam Merdeka. Hal itu tertuang dalam bagian penutup Mars Partai Ummat. ( ).

Berikut lirik lengkap dari Mars Partai Ummat :

Dengarkanlah panggilan sanubari
Tangisan para pendiri negeri
Selamatkan bumi air Pertiwi
Berjuang karna panggilan ilahi

Partai Ummat memanggil kita!
Partai Ummat menghimpun kita!
Partai Ummat satukan kita!
Dalam Rahmatan Lil 'Alamin

Lawan Kezaliman
Tegakkan Keadilan
Demi kejayaan
Demi kemakmuran
Indonesia!

Allahu Akbar,
Allahu Akbar,
Allahu Akbar,
Allahu Akbar,
Allahu Akbar,

Merdeka! Merdeka!
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2580 seconds (0.1#10.140)