Motor Royal Enfield Ridwan Kamil yang Disita KPK Atas Nama Orang Lain

Jum'at, 25 April 2025 - 18:50 WIB
loading...
Motor Royal Enfield...
Motor merek Royal Enfield yang disita Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dari rumah mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) atas nama orang lain. Foto/Jonathan Simanjuntak
A A A
JAKARTA - Motor merek Royal Enfield yang disita Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK ) dari rumah mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) atas nama orang lain. Motor itu disita KPK ketika menggeledah rumah RK di Bandung, Jawa Barat pada Senin, 10 Maret 2025.

Adapun penggeledahan dilakukan KPK terkait penyidikan dugaan korupsi Bank Daerah Jabar dan Banten (BJB). “Bahwa motor tersebut disita dari saudara RK, namun suratnya bukan atas nama yang bersangkutan," kata Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi Tessa Mahardhika Sugiarto, Jumat (25/4/2025).

Namun, Tessa belum mengungkap atas nama siapa kepemilikan kendaraan tersebut. Ia hanya memastikan bahwa kendaraan itu atas nama perorangan, bukan korporasi.

Motor Royal Enfield Ridwan Kamil yang Disita KPK Atas Nama Orang Lain


Baca juga: Warna Motor Royal Enfield Ridwan Kamil yang Disita KPK Beda dengan di LHKPN



"Atas nama orang lain, bukan atas nama RK. Perorangan. (Identitas) Belum bisa diungkap saat ini," jelas dia.

Adapun motor sitaan itu juga tidak dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang terakhir dilaporkan RK saat menjabat sebagai penyelenggara negara. Motor yang terdaftar di LHKPN sebagaimana diketahui berwarna green battle.

Dilihat SindoNews pada Jumat (25/4/2025), motor hasil sitaan itu kini berada Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan), Cawang, Jakarta Timur. Motor itu terlihat dalam kondisi baik.

Petugas bahkan sempat melakukan pengecekan kendaraan dengan menghidupkan mesin motor yang masih terlihat sempurna. Terlihat juga motor memiliki dua tas di bagian kanan dan kiri jok belakang.

Adapun motor sitaan itu terlihat berwarna hitam glossy. Cat berwarna hitam itu mendominasi sekujur motor.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
11.114 Penyelenggara...
11.114 Penyelenggara Negara Belum Lapor Harta Kekayaan ke KPK
Cerita Riezky Aprilia...
Cerita Riezky Aprilia Diminta Hasto Mundur sebagai Anggota DPR Terpilih
Tessa Mahardhika Jadi...
Tessa Mahardhika Jadi Plt Direktur Penyelidikan, Jubir KPK Diganti Budi Prasetyo
Sidang Hasto Kembali...
Sidang Hasto Kembali Digelar, Jaksa Hadirkan Kader PDIP Riezky Aprilia-Saeful Bahri
UU Perampasan Aset:...
UU Perampasan Aset: Langkah Strategis Pemerintah dan KPK Pulihkan Kerugian Negara
Prabowo Dukung RUU Perampasan...
Prabowo Dukung RUU Perampasan Aset, Eks Penyidik KPK: Tak Ada Lagi Hambatan Politik
Ayu Aulia Datang ke...
Ayu Aulia Datang ke Bareskrim, Siap Jadi Saksi Kasus RK-Lisa Mariana
Say No To Fraud Bukan...
Say No To Fraud Bukan Sekadar Slogan: Pegadaian Aktifkan Agen Antikorupsi bersama KPK
KPK Dilarang Tangkap...
KPK Dilarang Tangkap Direksi dan Komisaris BUMN, Ini Kata Erick Thohir
Rekomendasi
Kecanggihan JF-17 Pakistan,...
Kecanggihan JF-17 Pakistan, Jet Made In China yang Ditembak Jatuh India
Honda Brio Makin Laris...
Honda Brio Makin Laris Manis, Kode Keras Generasi Baru Segera Mengaspal?
Pascakerusuhan di Lapas...
Pascakerusuhan di Lapas Muara Beliti, 65 Warga Binaan Dipindahkan ke Nusakambangan
Berita Terkini
BGN Kaji Pemberian Asuransi...
BGN Kaji Pemberian Asuransi Kecelakaan dan Kebakaran saat Produksi hingga Distribusi MBG
Baznas RI Targetkan...
Baznas RI Targetkan 7.000 Hewan Kurban pada Iduladha 2025
Banyak Kasus Keracunan,...
Banyak Kasus Keracunan, BGN Godok Rencana Pemberian Asuransi Bagi Penerima MBG
Halalbihalal Peradi...
Halalbihalal Peradi SAI 2025: Dari Hati ke Hati Mewujudkan Soliditas
4 Jenderal TNI Bikin...
4 Jenderal TNI Bikin Parpol, Dua di Antaranya Jadi Presiden
Percakapan Tentang Haji...
Percakapan Tentang Haji Trending Topik, Warganet Apresiasi Inovasi Pelayanan Kementerian Agama
Infografis
Ini Tersangka Serangan...
Ini Tersangka Serangan Mobil yang Tewaskan 15 Orang di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved