Partai Baru Bermunculan, Elite Diingatkan Tak Sekadar Hobi Bikin Parpol

Kamis, 12 November 2020 - 14:36 WIB
loading...
Partai Baru Bermunculan,...
Saat ini sudah mulai lahir dan bermunculan partai politik baru yang dideklarasikan oleh sejumlah tokoh masyarakat dengan bermacam varian dan warna politik. Foto/SINDOnews/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Panggung politik 2024 masih cukup jauh. Tapi saat ini sudah mulai lahir dan bermunculan partai politik ( parpol ) baru yang dideklarasikan oleh sejumlah tokoh masyarakat dengan bermacam varian dan warna politik.

(Baca juga: Massa Penjemput Habib Rizieq Dipersoalkan, Ustaz Haikal: Cinta Itu Resonansi)

Dari data yang dihimpun SINDOnews, setidaknya sudah muncul empat partai baru jelang Pemilu 2024. Empat partai itu antara adalah, Gelombang Rakyat (Gelora), Partai Usaha Kecil Menengah (UKM), Partai Ummat dan Masyumi Reborn. Keempat partai itu dinilai tengah mencoba peruntungan di 2024.

(Baca juga: Bawaslu Usul Sirekap Tak Digunakan di Pilkada 2020)

Direktur Eksekutif Sudut Demokrasi Reseach and Analysis (Sudra), Fadhli Harahab menganggap, kemunculan partai baru sudah 'jamak' dan biasa dalam momentum politik di Indonesia. Ia melihat, faktor sistem kepartaian yang belum stabil picu menjamurnya partai-partai politik di Indonesia.

"Problemnya apa yang partai baru ini tawarkan kepada ceruk pemilih? Saya melihat warnanya masih sama, cuma kemasan saja yang berbeda. Modelnya ya gitu-gitu, aja, mungkin modalnya yang beda-beda" kata Fadhli saat dimintai komentar SINDOnews, Kamis (12/11/2020).

Fadhli menuturkan, sebelum 4 partai baru ini lahir, sudah ada beberapa partai baru yang menjadi kontestan pemilu 2019. Namun partai ini dianggap gagal membawa kader-kader mereka duduk sebagai wakil rakyat di Senayan.

Pemicunya, selain sempitnya waktu bagi mereka menggalang konsolidasi, juga faktor ambang batas atau parlementariat threshold (PT) yang dipatok di angka 4 persen saat itu. Sehingga, tak jarang partai baru itu hanya mendapat predikat sebagai partai 'nol koma'.

"Nah partai-partai baru ini mau berebut ceruk yang seperti apa? Kalo mau jujur klaster pemilih juga sudah dikapling-kapling partai yang udah ada, utamanya partai mapan. Paling mungkin ceruk milenial, ini pun disasar mereka juga," ujarnya.

Dengan demikian, Analis Politik asal UIN Jakarta ini menyarankan agar ada diferensiasi atau pembeda yang jelas dari partai baru tersebut. Ia menilai, jika partai baru tak keluar dari pakem lama, maka potensi mengambil ceruk pemilih akan sulit terwujud.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Waketum Perindo Minta...
Waketum Perindo Minta Optimalisasi Dana Desa Rp71 Triliun Tepat Sasaran
Tegaskan Prabowo Presiden...
Tegaskan Prabowo Presiden Konstitusional, OSO: Kita Tahu Siapa yang Mengadu Domba
Hadiri Pelantikan Pengurus...
Hadiri Pelantikan Pengurus Partai Hanura, Sekjen Perindo: Kita Punya DNA yang Sama
Ungkap Tantangan Perempuan...
Ungkap Tantangan Perempuan di Politik, Ketua DPP Perindo: Stigma Tak Bisa Lebih Baik
Pengurus DPP Hanura...
Pengurus DPP Hanura Periode 2024-2029 Dikukuhkan, Ada Eks Pimpinan KPK dan Hakim MK
Anies, Ganjar, hingga...
Anies, Ganjar, hingga Megawati Hadiri Pengukuhan Pengurus DPP Hanura
Sri Gusni Perindo Ingatkan...
Sri Gusni Perindo Ingatkan Perempuan di Dunia Politik Bukan Sekadar Pelengkap
Ketua DPP Perindo: Ekosistem...
Ketua DPP Perindo: Ekosistem Politik Masih Belum Ramah Perempuan
PPP Siap Muktamar, Sekjen:...
PPP Siap Muktamar, Sekjen: Tak ada Pergantian Pengurus Wilayah dan Cabang
Rekomendasi
Pengakuan Jujur Eliano...
Pengakuan Jujur Eliano Reijnders: Indonesia Negara Sepak Bola Terindah dan Tergila!
Puasa Sunnah Awal Bulan...
Puasa Sunnah Awal Bulan Dzulqa'dah, Begini Bacaan Niatnya!
Menjajal MG ZS HEV,...
Menjajal MG ZS HEV, Menggabungkan Kenyamanan Berkendara dan Keiritan Bahan Bakar
Berita Terkini
HNSI Yakin Koperasi...
HNSI Yakin Koperasi Desa Merah Putih Momen Tingkatkan Taraf Hidup Nelayan
1 jam yang lalu
Try Sutrisno hingga...
Try Sutrisno hingga Fachrul Razi Tuntut Gibran Diganti, Bobby Nasution Enggak Mau Tanggapi
1 jam yang lalu
Gen Z Ajak Fachrul Razi...
Gen Z Ajak Fachrul Razi Dialog Terbuka terkait Isu Pelengseran Wapres Gibran
1 jam yang lalu
Bobby Nasution Keluar...
Bobby Nasution Keluar dari Gedung KPK: Bahas Pencegahan Korupsi hingga Koordinasi
2 jam yang lalu
Terungkap, Zarof Terima...
Terungkap, Zarof Terima Uang Rp1 Miliar untuk Pembuatan Film Sang Pengadil
2 jam yang lalu
Try Sutrisno hingga...
Try Sutrisno hingga Fachrul Razi Tuntut Gibran Dicopot, Pimpinan MPR Pegang Keputusan KPU
2 jam yang lalu
Infografis
Penyebab Jerman Tak...
Penyebab Jerman Tak Siap Hadapi Perang Dunia III Melawan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved