KPK Tak Permasalahkan Jumlah Pendaftar Capim-Dewas, Nainggolan: Yang Penting Kualitas

Rabu, 03 Juli 2024 - 09:02 WIB
loading...
KPK Tak Permasalahkan Jumlah Pendaftar Capim-Dewas, Nainggolan: Yang Penting Kualitas
Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK Pahala Nainggolan tidak mempermasalahkan jumlah pendaftar calon pimpinan dan dewan pengawas (capim-dewas) Lembaga Antirasuah. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Deputi Pencegahan dan Monitoring Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Pahala Nainggolan tidak mempermasalahkan jumlah pendaftar calon pimpinan dan dewan pengawas (capim-dewas) Lembaga Antirasuah. Menurutnya, kualitas dari pendaftar lebih utama.

"Sebenarnya bukan masalah besar atau kecil yang daftar, yang penting kan kualitas," kata Pahala, Rabu (3/7/2024).

Menurut Pahala, kinerja Panitia Seleksi (Pansel) Capim-Dewas tidak dilihat dari jumlah pendaftar. Namun, bagaimana mereka menyaring para pendaftar yang memiliki integritas. "Sedikit tapi dia bagus itu jauh lebih baik ketimbang banyak tapi habis energi buat seleksi kayak assessment segala macam," ujarnya.



Pahala menyebut pendaftaran masih dibuka dalam dua pekan ini. Pahal mengatakan, jumlah pendaftar tidak jadi persolan. "Buat aku pribadi sih banyak juga bukan hebat, dikit juga bukan aib," ucapnya.

Diberitakan sebelumnya, Pansel Capim KPK mengungkapkan, sudah ada 10 orang yang mendaftar sebagai pimpinan dan 16 orang sebagai Dewan Pengawas (Dewas) KPK.



"Rekap pendaftaran seleksi KPK per tanggal 1 Juli 2024 pukul 10.00, jumlah register akun 318, ⁠jumlah pendaftar capim 10, jumlah pendaftar dewas 16," kata Wakil Ketua Pansel Capim KPK, Arif Satria, dalam keterangannya, Senin, 1 Juli 2024.

Di kesempatan berbeda, Ketua Pansel Capim KPK Muhammad Yusuf Ateh meminta semua pihak untuk menunggu karena masih sedikitnya calon-calon yang mendaftar. "Kan baru mulai (pendaftaran). Udah (banyak) buat akun kok," kata Ateh di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta.

Yusuf juga belum bisa memastikan adanya pimpinan KPK saat ini yang mendaftar lagi sebagai calon ataupun dewas. "Enggak tahu saya, nanti saya cek lagi," kata Yusuf.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2423 seconds (0.1#10.140)
pixels