University of Glasgow Anugerahi Ridwan Kamil Gelar Doktor Honoris Causa

Rabu, 12 Juni 2024 - 16:46 WIB
loading...
University of Glasgow Anugerahi Ridwan Kamil Gelar Doktor Honoris Causa
University of Glasgow menganugerahi gelar doktor honoris causa kepada mantan gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK). Foto/istimewa
A A A
JAKARTA - Ridwan Kamil (RK) kembali mendapat apresiasi dunia internasional. Kali ini, gubernur Jawa Barat periode 2018 - 2023 itu mendapat gelar doktor honoris causa dari University of Glasgow.

Gelar tersebut diberikan oleh salah satu universitas terbaik dunia itu atas kepemimpinan dan inovasi pembangunan yang dimotori oleh RK. Termasuk di antaranya ketika RK menjadi wali kota Bandung dan gubernur Jawa Barat.

Melalui pernyataan yang disampaikan dalam sidang senat pemberian gelar Doktor Honoris Causa kepada RK, University of Glasgow menyampaikan pria yang akrab dipanggil Kang Emil itu merupakan sosok multitalenta. Mereka menyebut RK sebagai arsitek yang visioner, pemimpin yang penyayang, dan penuh belas kasih, serta pribadi yang tidak pernah lelah berjuang demi kemajuan masyarakat.



”Perjalanannya dimulai di Kota Bandung,” ungkap Senior Vice Principal and Deputy Vice Chancellor University of Glasgow Professor Frank Coton, Rabu (12/6/2024).

Setelah lulus dari Institut Teknologi Bandung (ITB) RK memulai perjalanan sebagai arsitek dengan magang di salah satu firma arsitektur terkemuka di Amerika Serikat. Suami Atalia Praratya itu kemudian melanjutkan studi di University of California dan mendapat gelar Master of Urban Design.



Dalam pernyataan yang sama, University of Glasgow menyinggung pengalaman RK sebagai arsitek di Hong Kong dan awal mula Urbane Indonesia berdiri. Urbane Indonesia merupakan firma arsitektur yang berbasis di Bandung. RK mendirikan Urbane Indonesia bersama rekannya.

Menurut University of Glasgow, jangkauan firma arsitektur tersebut sangat luas dan mengesankan. Bersama Urbane Indonesia, RK mengerjakan sejumlah proyek besar. Baik di dalam maupun luar negeri. Termasuk di antaranya master plan Marina Bay Singapore yang menjadi salah satu portofolio global RK bersama Urbane Indonesia.

Kesadaran tinggi akan kondisi sosial masyarakat di Indonesia, membuat RK tidak ragu-ragu mengulurkan tangan dan memberikan bantuan dengan kemampuan yang dia miliki. ”Dia semakin dikenal sebagai ’Arsitek Rakyat’ atas proyek sosial probono yang menciptakan ruang-ruang publik di kawasan permukiman padat penduduk di seluruh Indonesia,” kata Frank Coton.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1075 seconds (0.1#10.140)
pixels