Mengungkap Fakta Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri yang Ternyata Mualaf

Jum'at, 05 April 2024 - 23:50 WIB
loading...
Mengungkap Fakta Kapolda...
Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri diketahui ternyata mualaf. Fakta ini terungkap lewat akun YouTube AD Media Papua Official, Sabtu (6/4/2024). Foto/Tangkapan layar
A A A
JAKARTA - Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri diketahui ternyata mualaf. Fakta ini terungkap lewat akun YouTube AD Media Papua Official, yang berjudul Salat Idulfitri 1443 H Bersama Kapolda dan Wakapolda Papua di Masjid Al Muhajirin, Mapolda Papua.

Dari pengamatan SINDOnews, Sabtu (6/4/2024), dalam video berdurasi 1:02:09 ini, jenderal kelahiran 6 Januari 1968 ini dengan memberikan ucapan Selamat Hari Raya Idulfitri 1 Syawal 1443 Hijriah di atas mimbar di Masjid Al Muhajirin, Mapolda Papua.
Mengungkap Fakta Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri yang Ternyata Mualaf

Tampak Irjen Mathius dengan bermasker hitam, mengenakan baju koko berwarna cokelat muda dengan celana panjang cokelat tua, naik mimbar memberikan ucapan selamat Hari Raya Idulfitri.

"Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, jemaah salat id di Masjid Muhajirin Mapolda Papua yang dimuliakan oleh Allah Subhana Wata'ala. Saya Kapolda Papua, Inspektur Jenderal Polisi Mathius D Fakhiri S I K, beserta staf dan Bhayangkari, mengucapkan selamat Hari Raya Idulfitri 1443 Hijriah, mohon maaf lahir dan batin," kata Irjen Mathius dikutip SINDOnews dari akun YouTube tersebut.



"Semoga perayaan Idufitri membawa keberkahan dan membawa kebahagiaan bagi kita semua. Amin. Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh," tutupnya.

Kemudian setelah Kapolda Papua memberikan ucapan selamat tersebut, dilanjutkan dengan salat id. Tampak Irjen Mathius D Fakhiri turut berdiri dan salat id bersama jemaah lainnya, mengikuti imam yang memimpin salat id.

Untuk diketahui, Irjen Mathius D Fakhiri merupakan salah satu perwira tinggi (pati) yang terhitung sejak 18 Februari 2021 lalu mengemban amanat sebagai Kapolda Papua. Dia terhitung sudah menjabat selama 2 tahun 10 bulan.

Mathius lahir di Ransiki, Manokwari Selatan, Papua pada 6 Januari 1968. Dalam riwayatnya, ia merupakan putra daerah Papua Selatan yang berasal dari Bade, Edera, Mappi. Bagi Mathius bertugas di Polda Papua bukan hal yang baru.

Sebab sebelumnya Mathius menjabat sebagai Wakapolda Papua. Berpengalaman di Brimob, Mathius beberapa kali diterjunkan dalam operasi di Papua seperti Operasi Nemangkawi, Operasi Damai Cartenz dan Operasi Seroja.

Jenderal bintang dua adalah lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) pada tahun 1990 yang berpengalaman dalam bidang Brimob. Selain itu, Mathius juga beberapa kali menempuh pendidikan militer seperti STIK/PTIK (2001), Sespim Polri (2005) dan Sesko TNI (2018).

Selama mengabdi di institusi Polri, Mathius pernah menjabat sebagai Danton 3/2/B Sat Brimob Polda Kalsel, Wadanki 1/B Sat Brimob Polda Kalsel, kemudian Danki 1/A Sat Brimob Polda Kalsel, Pasiops Detasemen A Pelopor Sat Brimobda Kalsel, termasuk Pama Korbrimob Polri, Danki Resimen I Pelopor Korbrimob Polri, Kasi Ops Sat Brimob Polda Papua.

Dia juga pernah menjabat sebagai Wakasat Brimob Polda Papua, Kasat Brimob Polda Papua (2014), Analis Kebijakan Madya Bidang Brigade Mobil Korbrimob Polri (2018), Wakapolda Papua Barat (2020), Wakapolda Papua (2020), dan Kapolda Papua (2021-sekarang).
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1305 seconds (0.1#10.140)