Rapat Paripurna dan Kursi Merah Pimpinan DPR

Kamis, 26 April 2018 - 17:33 WIB
Rapat Paripurna dan Kursi Merah Pimpinan DPR
Rapat Paripurna dan Kursi Merah Pimpinan DPR
A A A
JAKARTA - DPR menutup masa sidang IV tahun 2017-2018 pada Kamis (26/4/2018) siang. Tidak ada yang spesial dari agenda penutupan masa sidang ini, paripurna pun dilakukan di Ruang Rapat Paripurna DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta seperti sebelumnya.

Tapi, ada yang berbeda dari suasana rapat paripurna penutupan kali ini. Enam pimpinan DPR menduduki kursi baru. Kursi itu terbuat dari kulit berwarna merah, kontras dengan jas dan peci hitam hang dikenakan oleh 6 pimpinan DPR. Sandarannya pun terlihat empuk dan nyaman untuk diduduki.

Sebelumnya, kursi pimpinan DPR berwarna cokelat tua dan dibingkai dengan ukiran kayu berwarna senada.

Kursi baru ini tampaknya juga mendapatkan perhatian dari Wakil Ketua Komisi VI Teguh Juwarno. Sebelum membacakan laporan Komisi VI tentang hasil pembahasan calon Anggota Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU).

“Sebelum membacakan laporan, izinkan saya pada kesempatan ini menyampaikan selamat kepada pimpinan karena hari ini telah menempati kursi baru. Terbuat dari kulit dan warna yang bagus,” kata politikus Partai Amanat Nasional itu sembari melempar senyum.

Enam pimpinan yang terdiri atas Ketua DPR Bambang Soesatyo dan lima Wakil Ketua DPR Utut Adianto, Fadli Zon, Agus Hermanto, Taufik Kurniawan dan Fahri Hamzah pun merespons dengan senyum.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7220 seconds (0.1#10.140)