Partai Perindo Siap Hadapi Pemilu 2024, Liliana Tanoesoedibjo: Semua Caleg Harus Turun ke Masyarakat

Minggu, 14 Januari 2024 - 13:21 WIB
loading...
Partai Perindo Siap...
Caleg DPR Dapil Jakarta II dari Partai Perindo Liliana Tanoesoedibjo dan Caleg Partai Perindo untuk DPRD Provinsi Dapil DKI Jakarta VIII, Alva Ruslina. Foto/Achmad Al Fiqri/MPI
A A A
JAKARTA - Partai Persatuan Indonesia (Perindo) telah siap menghadapi Pemilu 2024. Para calon anggota legislatif (caleg) dari partai yang dikenal sebagai partai modern yang peduli rakyat kecil, gigih berjuang untuk penciptaan lapangan kerja dan Indonesia sejahtera itu pun diminta turun ke akar rumput.

"Persiapannya, kami mempersiapkan dengan sangat masif karena semua caleg-calegnya harus turun," terang Ketua Umum DPP Kartini Partai Perindo Liliana T Tanoesoedibjo saat ditemui usai acara bazar murah dan cek kesehatan gratis di lawasan Pejaten Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Minggu (14/1/2024).

Dengan turun ke rakyat, Caleg DPR RI dapil DKI Jakarta II dari Partai Perindo itu pun para calon wakil rakyat bisa menyerap aspirasi dan dekat dengan rakyat. Kendati demikian, ia merasa, rakyat bisa tahu bahwa Partai Perindo yang berlambang Rajawali mengembangkan sayap dan bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 itu peduli.

"Dengan kita turun kita bisa bersentuhan dengan masyarakat dan kita bisa langsung ke masyarakat supaya tahu masyarakat tahu bahwa kita peduli dengan masyarakat," terang Liliana.



Salah satu contohnya, Liliana menggelar bazar murah dan cek kesehatan gratis di kawasan Pejaten Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Liliana berkata, kegiatan itu merupakan bentuk dari tekad Partai Perindo untuk menyejahterakan rakyat.

"Ya sesuai dengan visi misi Partai Perindo, untuk kesejahteraan masyarakat, di sini kami mendatangkan cek kesehatan gratis dan juga bazar murah untuk warga Pasar Minggu," terang Liliana.

Dari kegiatan itu, Liliana melihat antusiasme masyarakat sangat tinggi. Apalagi, ia bisa menyapa langsung masyarakat.

"Ada pepatah 'tak kenal maka tak sayang.' Maka kita harus mengenalkan diri di daerah sini. Jadi kita bersyukur bahwa kita bisa mampu ke sini dan kita bisa berjuang bersama ibu-ibu di sini untuk kita bisa sejahterakan masyarakat," tandasnya.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Partai Perindo Salurkan...
Partai Perindo Salurkan Bantuan, Korban Banjir Bekasi: Sangat Membantu
Partai Perindo Bantu...
Partai Perindo Bantu Korban Banjir Bekasi, Salurkan 8.000 Liter Air Bersih
Silaturahmi ke Bupati...
Silaturahmi ke Bupati Morowali, Partai Perindo Siap Kawal dan Dukung Program Percepatan Kesejahteraan Masyarakat
Tinjau Jembatan Sungai...
Tinjau Jembatan Sungai Oyo yang Putus, Legislator Partai Perindo Nias Barat Serukan Percepatan Pembangunan
DPP Partai Perindo Bagi-bagi...
DPP Partai Perindo Bagi-bagi Takjil dan Kopiah Gratis
Resmi Dilantik, Bupati...
Resmi Dilantik, Bupati Mentawai Ungkap Perindo Punya Peranan Penting di Pilkada
Partai Perindo Pastikan...
Partai Perindo Pastikan Kawal Pemerintahan Kepulauan Mentawai Wujudkan Kemakmuran
Partai Perindo dan Demokrat...
Partai Perindo dan Demokrat Siap Kolaborasi Dukung Pemerintahan Prabowo
Andi Yuslim Patawari...
Andi Yuslim Patawari (AYP): Demokrat dengan Perindo Miliki DNA Sama, Nasionalis dan Dipimpin Anak Muda
Rekomendasi
Popularitas Kate Middleton...
Popularitas Kate Middleton Menurun, Warga Amerika Lebih Menyukai Pangeran Harry
Cabuli Anak di Bawah...
Cabuli Anak di Bawah Umur, Kapolres Ngada Dimutasi ke Pamen Yanma
Pengumuman Kinerja APBN...
Pengumuman Kinerja APBN Molor, Sri Mulyani Ungkap Masalahnya
Berita Terkini
7 Fakta Penting Mutasi...
7 Fakta Penting Mutasi Polri Maret 2025, 10 Polwan Jadi Kapolres hingga 10 Kapolda Digeser
6 menit yang lalu
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
16 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
Saat ke TPS Pemilu 2024,...
Saat ke TPS Pemilu 2024, Jangan Lupa Membawa Berkas Ini
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved