Riwayat Karier Anggota Keluarga Presiden Jokowi, Ada yang Jadi Wali Kota, Ketua Parpol, hingga Hakim MK

Senin, 23 Oktober 2023 - 17:04 WIB
loading...
A A A
Anwar Usman adalah Ketua Mahkamah Konstitusi (MK). Ia kembali terpilih awal tahun 2023 lalu.

Melihat riwayatnya, Anwar diketahui sebagai suami dari adik kandung Presiden Jokowi, yakni Idayati. Keduanya melangsungkan pernikahan pada 26 Mei 2022 di Solo, Jawa Tengah.

Pada riwayat kariernya, Anwar sebelumnya bertugas di Mahkamah Agung. Ia pernah menjadi Asisten Hakim Agung (1997- 2003), Kepala Biro Kepegawaian Mahkamah Agung (2003 - 2006), hingga Hakim Pengadilan Tinggi Jakarta dengan tetap dipekerjakan sebagai Kepala Biro Kepegawaian.

Pada 2011, Anwar menjadi Hakim Konstitusi. Sebelum jadi Ketua MK, ia juga sempat menyemat jabatan Wakil Ketua MK selama dua periode, masing-masing 2015-2016 dan 2016-2018.

Demikian ulasan mengenai riwayat karier anggota keluarga Presiden Jokowi yang bisa diketahui.
(okt)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2641 seconds (0.1#10.140)