Gerindra Juga Tak Larang Kadernya Ikut Aksi 112

Jum'at, 10 Februari 2017 - 18:45 WIB
Gerindra Juga Tak Larang...
Gerindra Juga Tak Larang Kadernya Ikut Aksi 112
A A A
JAKARTA - Selain Partai Demokrat, Partai Gerindra juga tidak melarang kadernya ikut aksi damai pada Sabtu 11 Februari 2017 alias aksi 112 di Jakarta. Pasalnya, partai yang dipimpin Prabowo Subianto itu tidak menginstruksikan apa-apa ke para kadernya.

"Tapi kalau ada personal-personal yang mengatasnamakan pribadi itu kan hak mereka," ujar Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Gerindra Desmond J Mahesa dihubungi wartawan, Jumat (10/2/2017).

Menurutnya, hanya orang antidemokrasi yang menganggap aksi demonstrasi tidak berbau politik. "Jadi, kalau ada yang bilang demo itu politik ya memang politik," kata wakil ketua Komisi III DPR ini.

Kata Desmond, demonstrasi terjadi karena adanya ketidakpuasan suatu kelompok masyarakat. "Dalam negara demokrasi, demo itu sesuatu keharusan, jadi kalau hari ini ada penjabat bahwa demo itu politik, naif juga penjabat itu," ucapnya.

Adapun rute aksi 112 itu mulai dari Masjid Istiqlal menuju Monas dan Bundaran Hotel Indonesia.‎ Lalu, rencananya mereka akan kembali ke Monas untuk membubarkan diri.
(kri)
Berita Terkait
Pesan Prabowo ke Kader...
Pesan Prabowo ke Kader Gerindra: Jangan Jauh-jauh dari Ulama
Gerindra Sebut Prabowo...
Gerindra Sebut Prabowo Mengajarkan Jangan Jauh-jauh dengan Ulama
Jelang Demo 21 Mei,...
Jelang Demo 21 Mei, Gerindra Yakin Rakyat Tak Terprovokasi
Kunjungi Dua Ulama di...
Kunjungi Dua Ulama di Jawa Timur, Prabowo: Saya Datang untuk Berterima Kasih
Puji dan Bela Kepemimpinan...
Puji dan Bela Kepemimpinan Presiden Jokowi, Prabowo: Bukan Saya Menjilat
Fahri Hamzah Bela Fadli...
Fahri Hamzah Bela Fadli Zon: Bosnya Fadli Bukan Prabowo tapi Rakyat Indonesia
Berita Terkini
Konstruksi Perkara OTT...
Konstruksi Perkara OTT KPK Dugaan Suap Proyek Dinas PUPR OKU
39 menit yang lalu
Kronologi OTT 3 Anggota...
Kronologi OTT 3 Anggota DPRD OKU dan Kepala Dinas, Uang Rp2,6 Miliar hingga Fortuner Diamankan
1 jam yang lalu
Antisipasi Penumpukan...
Antisipasi Penumpukan di Rest Area, Menag Imbau Semua Masjid Dilewati Pemudik Dibuka 24 Jam
1 jam yang lalu
Ramadan 1446 H, BSI...
Ramadan 1446 H, BSI Beri Santunan untuk 4.444 Anak Yatim Dhuafa
1 jam yang lalu
Ekoteologi dan Puasa...
Ekoteologi dan Puasa Ramadan
1 jam yang lalu
Polemik RUU TNI, Ini...
Polemik RUU TNI, Ini Kekhawatiran Wasekjen PB HMI jika Disahkan
1 jam yang lalu
Infografis
Negara-negara Arab Dikecam...
Negara-negara Arab Dikecam karena Tak Berani Melawan Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved