Gerindra Sebut Prabowo Mengajarkan Jangan Jauh-jauh dengan Ulama

Selasa, 27 April 2021 - 06:43 WIB
loading...
Gerindra Sebut Prabowo...
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani melakukan silaturahmi Ramadhan dengan DPD Gerindra Jawa Tengah, Semarang, Minggu 25 April 2021. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani melakukan silaturahmi dengan DPD Gerindra Jawa Tengah, Semarang, Minggu 25 April 2021. Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka mempererat silaturahmi di bulan suci Ramadhan.

Dalam acara tersebut juga dihadiri oleh ulama kondang yakni Kiai Duri Ashari di kantor DPD Gerindra Jawa Tengah.

Kemudian Muzani mengatakan, menjadi pengurus partai juga tidak boleh jauh-jauh dari rakyat. Partai Gerindra akan terus berorientasi kepada kepentingan rakyat.

"Kebaikan dan kesejahteraan rakyat adalah hal yang akan kami capai dalam tujuan perjuangan politik Partai Gerindra," tegas Wakil Ketua MPR itu.

Muzani meminta kepada segenap kader Partai Gerindra di Jawa Tengah untuk tidak jauh-jauh dengan ulama. Rakyat dan ulama adalah hal yang akan terus menyatukan perjuangan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Sementara itu, dalam tausiahnya, Kiai Ashari yang viral di kanal Youtube itu mengatakan, dalam perjuangan kader Gerindra agar selalu mentaati perintah Allah SWT. Seperti yang diajarkan oleh para ulama.

"Puasa Ramadhan harusnya menjadi spirit bagi perjuangan partai ini," ujar Kiai Ashari.

Sebelumnya, Muzani didampingin Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sugiono dan Ketua DPP Partai Gerindra Prasetyo Hadi mengunjungi pondok pesantren As Shodiqiyyah pimpinan K.H Shodiq Hamzah. Selain itu rombongan juga sempat berziarah ke makam Mbah Sholeh Darat.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Prabowo Utus Jokowi...
Prabowo Utus Jokowi Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Ma'ruf Amin: Hak Presiden
Prabowo Bertemu PM Fiji,...
Prabowo Bertemu PM Fiji, Ajak Latihan Militer Bersama
Hari Ini Jokowi dan...
Hari Ini Jokowi dan 3 Utusan Prabowo Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
PAN Beri Sinyal Dukung...
PAN Beri Sinyal Dukung Prabowo di Pilpres 2029, Cak Imin: Tergesa-gesa Amat
Prabowo Tepis Anggapan...
Prabowo Tepis Anggapan Dibohongi Menteri
Jokowi: Sudah Saya Sampaikan...
Jokowi: Sudah Saya Sampaikan Bolak-balik, Tidak Ada Matahari Kembar
Prabowo Sambut Wakil...
Prabowo Sambut Wakil Perdana Menteri Malaysia di Istana: Kawan Lama dari Masa Muda
Ahmad Dhani: Saya Kader...
Ahmad Dhani: Saya Kader PKB yang Disusupkan di Gerindra
PAN Target 4 Besar di...
PAN Target 4 Besar di Pemilu 2029, Zulhas ke Pak Prabowo: Kalau Capres Silakan, Wapres Kita Bicarakan
Rekomendasi
Raja Charles III Mulai...
Raja Charles III Mulai Jalankan Rencana Turun Takhta, Siapkan Transisi Kekuasaan
PN Jakbar Gelar Sidang...
PN Jakbar Gelar Sidang Kecelakaan Lalin, Keluarga Korban Minta Keadilan Ditegakkan
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
Berita Terkini
Profil Ignatius Suharyo,...
Profil Ignatius Suharyo, Uskup Agung Jakarta yang Bisa Terpilih Jadi Paus Selanjutnya
55 menit yang lalu
Audiensi dengan Kompolnas,...
Audiensi dengan Kompolnas, Serdik Sespimmen 65 Ingin Perdalam Wawasan Kepemimpinan
1 jam yang lalu
Sidang Lanjutan Hasto...
Sidang Lanjutan Hasto Kristiyanto Kembali Digelar, 3 Saksi Dihadirkan
1 jam yang lalu
Setelah Sowan Jokowi,...
Setelah Sowan Jokowi, Serdik Sespimmen Polri Kunjungi Kompolnas
1 jam yang lalu
Presiden Prabowo Titipkan...
Presiden Prabowo Titipkan Surat Pribadi untuk Pemerintah Vatikan
1 jam yang lalu
Penambahan Kewenangan...
Penambahan Kewenangan Jaksa di RUU Kejaksaan Berpotensi Pelanggaran HAM
1 jam yang lalu
Infografis
Prabowo akan Luncurkan...
Prabowo akan Luncurkan BLT untuk Guru Honorer pada 2 Mei
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved