Erick Thohir Dinilai Jadi Rebutan Capres Menuju Pilpres 2024

Kamis, 17 Agustus 2023 - 21:11 WIB
loading...
Erick Thohir Dinilai Jadi Rebutan Capres Menuju Pilpres 2024
Menteri BUMN Erick Thohir dinilai sebagai sosok calon wakil presiden (cawapres) potensial. Foto/Dok MPI/Nur Khabibi
A A A
JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir dinilai sebagai sosok calon wakil presiden (cawapres) potensial. Ketua Umum PSSI itu dianggap menjadi rebutan para bakal calon presiden (capres) menuju Pilpres 2024.

"Sosok Erick Thohir ini punya reputasi dan pengalaman yang menjanjikan dan itu menjadi faktor penting untuk dipertimbangkan oleh kandidat capres," kata Pengamat Politik dari Universitas Indonesia Ade Reza Hariyadi, Kamis (17/8/2023).

Selain itu, Erick juga dinilai memiliki elektabilitas yang sangat menjanjikan di bursa cawapres. Elektabilitas Erick kerap teratas berdasarkan beberapa hasil survei belakangan ini.





Salah satunya dari Lembaga Survei dan Poling Indonesia (SPIN) periode Juli 2023, elektabilitas Erick Thohir berada di posisi pertama. Elektabilitas Erick sebesar 21,3 persen mengalahkan nama lainnya seperti Khofifah Indar Parawansa, Mahfud MD, dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.

Sebelumnya, Erick Thohir menunggu restu Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) terkait isu dirinya diusulkan menjadi ccawapres pendamping Prabowo Subianto. Erick berbesar hati merespons kabar dirinya akan menjadi cawapres mendampingi Prabowo.

Menurutnya, Pilpres 2024 diisi oleh para capres berkompeten untuk melanjutkan visi dan misi pemerintahan saat ini. "Ketiga bakal capres juga memiliki visi dan misi untuk membangun Indonesia yang lebih baik. Siapa pun pemimpinnya tidak perlu saling menyalahkan. Justru, jika kebijakan itu bagus, maka jangan diubah dan harus dilanjutkan," kata Erick.
(rca)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1709 seconds (0.1#10.140)