Lika-Liku Ganjar Pranowo Menuju Pilpres 2024: Sempat Diasingkan dan Ditegur PDIP

Jum'at, 14 Juli 2023 - 05:16 WIB
loading...
A A A
Dalam video yang diunggah itu, dua bocah yang sedang main sepeda berhenti saat bertemu Ganjar Pranowo. “Eh..eh,” kata seorang bocah berkaos oranye sambil menunjuk Ganjar Pranowo yang sedang berada di dalam mobil berwarna hitam.

Kemudian, Ganjar pun memanggil kedua bocah tersebut. “Kayak kenal ya?” kata Ganjar kepada dua bocah tersebut.

“Saya kenal,” jawab bocah berkaos oranye.

“Siapa?” tutur Ganjar.

“Pak Ganjar,” jawab bocah itu.

“Bukan,” kata Ganjar Pranowo.

“Ah siapa Dil,” kata bocah itu kepada seorang temannya berkaos biru.

Kedua bocah itu pun tampak gregetan saat dituntut Ganjar Pranowo menyebutkan nama. “Ayo tebak siapa?” ujar Ganjar Pranowo.

“Tugiman,” ungkap Ganjar Pranowo yang ditimpali tawa kedua bocah tersebut.

Kemudian, Ganjar Pranowo memberikan bingkisan kepada dua bocah itu.

9. Tolak Israel main bola di Indonesia


Ganjar merupakan salah satu tokoh di Tanah Air yang menolak Timnas Israel berlaga di Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia. Instagram Ganjar Pranowo diserbu netizen sebagai imbas dari sikapnya tersebut.

Ganjar punya alasan menolak Israel main bola di Indonesia. Sebagai kader PDIP, dirinya memegang teguh amanat Bung Karno untuk terus mendukung kemerdekaan Palestina.

"Kita sudah tahu bagaimana komitmen Bung Karno terhadap Palestina, baik yang disuarakan dalam Konferensi Asia Afrika, Gerakan Non Blok, dan maupun dalam Conference of the New Emerging Forces. Jadi ya kita ikut amanat beliau," katanya di Semarang.

Sebagai gubernur, Ganjar juga terus mengamati aksi-aksi kekerasan yang cenderung meningkat di Palestina. Ia mencermati kemunculan kelompok politik dalam pemerintahan Israel yang menolak mengakui keberadaan bangsa dan negara Palestina merdeka.

"Karenanya, penting bagi kita untuk tetap menyuarakan dukungan kita kepada perjuangan Palestina merdeka," katanya.

Sikap Ganjar itu ternyata didukung Megawati. Dalam konferensi pers usai pertemuan dengan PPP di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (30/4/2023), Megawati angkat bicara mengenai penolakan Ganjar Pranowo terhadap timnas Israel dalam Piala Dunia U-20.

Dia juga menyinggung hasil survei elektabilitas Ganjar Pranowo usai Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Awalnya, Megawati berbicara ihwal dirinya yang tak mempercayai hasil survei yang ada.

Menurut dia, penolakan Ganjar terhadap timnas Israel bukan tanpa alasan jelas. “Survei, saya ini dulu belajar statistik lho. Jadi saya tahu lho sebenarnya beneran survei atau enggak. Kedua, gratisan lho, mana ada survei gratis,” kata Megawati dalam konferensi pers usai pertemuan dengan PPP di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (30/4/2023).

Dia juga menilai media massa perlu memberikan edukasi kepada rakyat. "Untuk main bolanya, setuju banget. Tetapi ada loh yang lebih harus dipikirkan. Itu konstitusi kita," katanya.

Lantas, Mega turut menyinggung ihwal hasil Konferensi Tingkat Tinggi Asia-Afrika. Saat itu, kata Mega, Indonesia telah mempunyai sikap atas perang di tanah Palestina.

"Pertama, tetap perjuangkan kemerdekaan Palestina. Kedua tidak membuka hubungan diplomatik kepada Israel dan lain-lain," tutur Mega.

"Jadi bukan urusannya, wah Pak Ganjar, surveinya (turun, red). Saya sudah bilang, halah survei kan apa bisa," tutur Mega.

10. Dapat dukungan banyak relawan

Lika-Liku Ganjar Pranowo Menuju Pilpres 2024: Sempat Diasingkan dan Ditegur PDIP

Sahabat Ganjar merupakan salah satu kelompok relawan pendukung Ganjar Pranowo maju ke Pilpres 2024. Foto: Istimewa

Ganjar merupakan salah satu tokoh yang banyak didukung relawan untuk maju ke Pilpres 2024. Kemunculan berbagai kelompok relawan pendukung Ganjar ini jauh sebelum pengumuman capres dari PDIP.

Jumlah organisasi relawan pendukung Ganjar di Pilpres 2024 terus meningkat. Berdasarkan catatan Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres 2024 DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (TKRPP-PDIP) saat ini sebanyak 1.375 organisasi relawan telah mendaftar menjadi pendukung Ganjar.

Dari jumlah tersebut, 795 organisasi di antaranya telah terverifikasi oleh TKRPP-PDIP. Hal ini dilaporkan Ketua Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres 2024 PDIP Ahmad Basarah dalam acara peresmian Rumah Aspirasi Relawan Ganjar Pranowo, di Jalan Diponogoro, Jakarta Pusat, Kamis (1/6/2023).

Basarah melaporkan bahwa timnya telah membuka pendaftaran organisasi relawan yang ingin menjadi pendukung Ganjar. Sampai saat ini, kata dia, sebanyak 1.375 organ telah mendaftar.

11. Diumumkan jadi capres di Istana Batu Tulis

Lika-Liku Ganjar Pranowo Menuju Pilpres 2024: Sempat Diasingkan dan Ditegur PDIP

Foto: Dok PDIP

Jumat, 21 April 2023 menjadi hari yang bersejarah bagi Ganjar. Dia diumumkan sebagai capres dari PDIP oleh Megawati saat itu di Istana Batu Tulis, Bogor, Jawa Barat.

“Maka pada jam 13.45 dengan mengucapkan Bismillahhirohmannirahim menetapkan saudara Ganjar Pranowo sekarang adalah Gubernur Jawa Tengah sebagai kader dan petugas partai untuk ditingkatkan penugasannya sebagai calon presiden Rrepublik Indonesia dari PDIP,” ujar Megawati.

Ganjar mengaku gemetar saat ditunjuk langsung oleh Megawati sebagai calon RI 1. Dirinya mengaku tidak menyangka bisa ditunjuk sebagai capres, karena berasal dari keluarga yang sederhana. Ganjar mengungkapkan hal tersebut dalam acara Deklarasi Relawan Gapura Nusantara di Klub Kelapa Gading, Jakarta, Sabtu (10/6/2023).

"Saya sejak tanggal 21 April itu, PDI Perjuangan diberikan oleh Ibu Mega menjadi calon presiden saya gemetar saat itu, karena saya persis sama seperti bapak ibu, orang biasa saja dari bapak saya pensiunan polisian pada saat itu," ungkap Ganjar.

Dia pun membeberkan bahwa orang tuanya sempat punya utang. Utang orang tuanya itu baru bisa lunas ketika anak-anaknya telah bekerja. "Pada saat itu hidup harus membayar utang dari bulan ke bulan. Demikian seterusnya dan gaji kami anak-anaknya harus membayar utang orang tua, jadi kami tidak hidup dalam kesempatan yang mewah," kata Ganjar.

Ganjar juga mengungkapkan akan dihukum sang ayah jika menyemir sepatu tidak sampai mengkilat. "Sederhana bahkan, hanya sekadar nyemir sepatu, kalau tidak mengkilat kita disuruh lari. Mungkin sekarang anak-anak TNI Polri sudah tidak kenal lagi apa itu membrasuh, yang tua pasti tahu," pungkasnya.

Adapun partai politik (parpol) pendukung Ganjar saat ini adalah PDIP, Partai Persatuan Indonesia (Perindo), PPP, dan Partai Hanura. Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa ada beberapa parpol lain yang akan bergabung mengusung Ganjar Pranowo sebagai capres di Pilpres 2024.

Untuk itu, pihaknya terus membuka komunikasi. Hasto menyampaikan partai-partai politik yang akan bergabung bersama PDIP masih meminta waktu setidaknya hingga akhir Juli dan Agustus.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1311 seconds (0.1#10.140)
pixels