Hadiri Halalbihalal MCMI, Mardiono Ajak Para Tokoh Sukseskan Pemilu 2024

Senin, 08 Mei 2023 - 07:23 WIB
loading...
Hadiri Halalbihalal...
Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono menghadiri acara halalbihalal MCMI, Minggu (7/5/2023). Mardiono mengajak para tokoh menyukseskan Pemilu 2024. Foto/Dok. SINDOnews
A A A
JAKARTA - Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan ( PPP ) Muhamad Mardiono menghadiri acara halalbihalal Masyarakat Cinta Masjid Indonesia (MCMI). Mardiono mengajak para tokoh menyukseskan Pemilu 2024 .

Dalam acara tersebut, Mardiono berkesempatan menyampaikan program pemerintah. “Karena saya diundang sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Kerja Sama Pengentasan Kemiskinan dan Ketahanan Pangan, maka saya menyampaikan program Presiden Jokowi,” kata Mardiono di Hotel Des Indies, Menteng, Jakarta, Minggu (7/5/2023).

Kemudian sebagai ketum parpol, Mardiono juga menyampaikan program yang dilakukan PPP. ”Saya pikir semuanya sejalan dalam menyongsong Pemilu 2024,” ujarnya.

Menurut Mardiono, seluruh lapisan masyarakat memiliki kewajiban menyukseskan Pemilu 2024. Termasuk para tokoh yang tergabung dalam MCMI.

Terakhir, Mardiono meminta MCMI terus mengawal estafet kepemimpinan lewat Pemilu 2024 agar hasilnya dapat dinikmati masyarakat Indonesia. “Insyaallah MCMI bisa bersama-sama mendukung pelaksanaan Pemilu dengan PPP,” tandasnya.

Kehadiran Mardiono yang didampingi para elite PPP mendapat sambutan hangat. Bahkan setelah acara selesai dan Mardiono ingin meninggalkan lokasi terdapat teriakan PPP Menang. Turut hadir dalam kegiatan kali ini Ketua Dewan Penasehat MCMI Wiranto.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1467 seconds (0.1#10.140)